Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Inovasi Kecil, Manfaat Besar

Inovasi kecil terjadi di Kantor Wali Kota Bengkulu (2)BENGKULU, PB - Kini wajah ruangan depan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Bengkulu tampak berubah setelah bertahun-tahun tidak pernah dibenahi. Ruangan resepsionis mulai dirombak, meja serta kursi kayu yang kusam dan penuh lubang sebelumnya, kini dibuang. Diganti dengan meja dan kursi baru berwarna merah biru dengan tatakan yang lebih rapih dan bersih.

Sebelumnya, setiap tamu yang datang akan dilayani oleh personil Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bengkulu yang duduk di meja resepsionis. Namun seringkali meja tersebut dalam keadaan kosong. Saat ini, para tamu akan dilayani oleh dua orang staf Setda Kota Bengkulu yang senantiasa berjaga saat jam kerja.

Untuk kenyamanan tamu, disediakan pula kursi besi panjang yang sandarannya sesuai dengan bentuk punggung manusia. Bila ada tamu yang memiliki urusan dengan pejebat Setda Kota harus menunggu, saat ini telah disediakan telivisi khusus agar tamu bisa menyaksikan dokumentasi kegiatan-kegiatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota.

Inovasi kecil ini dilakukan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bengkulu, Marjon. Pembenahan yang sama telah dilakukan Marjon di Sekreriat DPRD Kota Bengkulu, tahun lalu. Marjon berharap, perubahan kecil ini mampu menyentil jajaran birokrasi yang ada di bawahnya untuk terus melakukan inovasi.

Dimintai tanggapannya, Husni Amrianto (34), merasa nyaman dengan inovasi kecil ini. Menurut warga Kelurahan Belakang Pondok ini, adanya inovasi ini membuat dirinya tidak begitu sukar untuk memperoleh informasi di Setda Kota Bengkulu. Kantor Wali Kota baginya juga terlihat tertib dan rapi.

"Kalau bisa diseluruh instansi Pemerintah Kota ada yang seperti ini karena manfaatnya besar buat masyarakat. Tidak hanya di Setda Kota saja. Tapi anggarannya harus dikontrol. Yang paling penting lagi pelayanannya ramah. Jangan yang berwajah sangar," kata Husni kepada Pedoman Bengkulu, Senin (23/11/2015). [Revolusionanda]

Inovasi kecil terjadi di Kantor Wali Kota Bengkulu (3) Inovasi kecil terjadi di Kantor Wali Kota Bengkulu (1)