Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Doa DPR Untuk Gubernur Terpilih

DSC_0068 abcBENGKULU, PB - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu menggelar sidang paripurna istimewa penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu terpilih, Selasa (2/2/2016). Dalam rapat yang dihadiri langsung oleh Ridwan Mukti dan Rohidin Mersyah itu banyak doa dan harapan yang disampaikan oleh DPRD Provinsi Bengkulu.

Baca juga: Diundang Penetapan, Sultan-Mujiono Abstain

"Kami atas nama pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Bengkulu mengucapkan selamat pada Gubernur terpilih Ridwan Mukti dan Wakil Gubernur Rohidin Mersyah. Semoga saudara dapat mengemban amanah masyarakat Bengkulu hingga lima tahun kedepan," kata Ketua DPRD Provinsi Bengkulu, Ihsan Fajri.

Selanjutnya, politisi PDI Perjuangan ini juga berharap agar pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu terpilih tersebut dapat menjadi pemimpin yang amanah, arif dan bijaksana. Sehingga, Ridwan dan Rohidin bisa memajukan Provinsi Bengkulu dan dapat mensejahterakan masyarakat Bengkulu.

Tak sampai disitu, Ihsan juga berharap agar semua proses politik yang berlalu biarlah berlalu. Semuanya, ia harapkan untuk kembali bahu membahu dalam membangun Bumi Raflesia ini.

"Semoga yang panas bisa menjadi sejuk, yang bertikai menjadi damai, yang berselisih menjadi kasih, yang renggang menjadi rapat, yang dendam menjadi padam," jelasnya.

Untuk diketahui, hasil rapat paripurna istimewa DPRD tentang penetapan gubernur-wakil gubernur Bengkulu terpilih masa bakti lima tahun ke depan ini  akan segera disampaikan ke Presiden Joko Widodo melalui Mendagri untuk dilantik.

"Hasil rapat paripurna DPRD Provinsi Bengkulu penetapan gubernur-wakil gubernur terpilih akan kami sampaikan ke Presiden melalui Mendagri besok. Hal ini sesuai dengan jadwal yang sudah kita tetapkan," kata Ihsan. [IC]