Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Erna Sidak Jembatan Ambruk

20160201_092127BENGKULU, PB - Menyikapi adanya laporan aduan dari warga terkait perlunya pembangunan jembatan permanen yang berada di RT 11 RW 03 Kelurahan Kuala Lempuing, Ketua DPRD Kota Bengkulu,  Erna Sari Dewi beserta jajarannya melakukan inspeksi mendadak (sidak), Senin (1/1/2016).

Baca juga: Darurat DBD, Dewan Kunjungi RSUD Kota dan Ketua Dewan Tinjau Kawasan Rawan Demam Berdarah

Sidak ini dilakukannya untuk melihat langsung lokasi jembatan tersebut. Selama ini, warga mengeluhkan ambruknya jembatan tersebut. Usulan perbaikan telah disampaikan sejak tahun 2013, namun belum ada tanggapan dari Pemerintah Kota.

"Usulan ini akan ditampung terlebih dahulu. Nanti akan kita anggarkan pada APBD Perubahan 2016. Karena untuk di awal kemarin usulan ini belum disampaikan," kata Erna saat sidak.

Erna mengatakan, jembatan ini penting sebagai akses jalur evakuasi bencana gempa bumi dan tsunami. Apalagi orang enggan lewati jembatan ini, sehingga harus memutar arah.

"Mengingat pentingnya jembatan ini bagi warga masyarakat, maka kita akan minta perbaikan menjadi skala prioritas. Kami sendiri yang akan mengusulkan agar jembatan ini lekas diperbaiki," tekan Erna.

Sementara itu, Ketua RW 3 Kelurahan Lempuing Syamsul Arifin mengatakan, kondisi jembatan yang semula hanya terbuat dari kayu tersebut ambruk tanpa sisa. Ambruknya jembatan ini terjadi usai adanya pengerukan sungai di kawasan Kuala Lempuing.

"Semenjak jembatan ini ambruk, anak sekolah hanya sebulan sekali berolahraga ke pantai. Biasanya tiap hari. Karena mereka biasa jalan sini. Sekarang harus mutar arah," ungkapnya.

Syamsul membenarkan bahwa jembatan ini sangat dibutuhkan sebagai jalur evakuasi gempa bumi dan tsunami bagi warga di RT yang dia pimpin. Tak hanya itu, jembatan ini juga biasa digunakan sebagai tempat pedagang asongan yang ingin pergi ke pesisir pantai.

"Termasuk bagi nelayan yang ingin melaut dan warga yang ingin beribadah ke Masjid Rahmatullah RT 12. Ratusan karyawan hotel juga biasa menggunakan akses jembatan ini ketika ingin berangkat kerja," tutupnya.

Usai melakukan sidak di kawasan ini, Erna kemudian melanjutkan sidaknya ke RSUD Kota Bengkulu guna menjenguk warga Kota Bengkulu yang terkena demam berdarah. [Theo Jati Kesumo]