Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Wawali Hadiri Panggilan Siswa

IMG-20160203-00604[2]BENGKULU, PB - Sangat jarang kita menjumpai adanya Kepala Daerah yang bersedia menghadiri panggilan dari para pelajar. Patriana Sosialinda, Wakil Wali Kota (Wawali) melului Asisten I Pemkot Bengkulu Hilman Fuadi justru memenuhi panggilan para siswa SD Negeri 102 Bangkahan dan SMP Negeri 23 Bangkahan, Kota Bengkulu.

"Kedatangan saya untuk menindaklanjuti permintaan para pelajar beberapa minggu yang lalu kepada Wakil Wali Kota Patriana Sosialinda," katanya kepada Pedoman Bengkulu, Rabu (3/2/2016).

Para siswa yang sebelumnya pernah mengeluhkan minimnya sarana belajar, kini mendapat bantuan dari Pemerintah Kota Bengkulu. Para siswa mendapatkan makanan, sarana olahgaraga, buku, alat tulis, seragam sekolah dan sepatu. Bantuan ini diharapkan dapat bermanfaat untuk menunjang pendidikan para siswa.

Tak ayal, para guru dan juga prangkat Pemerintah Kampung Melayu terpaksa melakukan persiapan dadakan untuk menyambut kehadiran Pemkot Bengkulu tersebut.

Sejak pagi, para guru beserta puluhan siswa tersebut sejak pagi sudah menunggu. Tampak puluhan siswa berbaris dengan riang. Selain itu, perangkat pegawai Kecamatan Kampung Melayu juga tampak hadir.

Kepala Sekolah Jon Kanidi, justru terkejut mendengar kabar akan hadirnya Wawali tersebut. Ia dan para guru yang lain tidak mengetahui kegiatan Wawali itu.

"Saya dan guru yang lain hampir tidak percaya informasi Wawali mau datang kembali, karena beberapa minggu yang lalu sudah berkunjung dan datang ke sekolahan kami ini,"ujar Kepala Sekolah sambil mengarahkan rekan gurunya dan para sisswa.

Ia juga mengatakan sangat senang sekali terutama para siwa, mendengar bahwa Wawali mau berkunjung lagi pagi ini untuk tindak lanjut pelajar di SMPN 23 dan  SDN 102 Bangkahan. "Alhamdulillah semua keluhan-keluhan dan kendala kami selama ini direspon oleh Pemerintah," tutupnya.

Sebelumnya, Wakil Walikota Patriana Sosialinda dan sejumlah pejabat terkait lainnya mengunjungi Sekolah Satu Atap di Bangkahan itu, Selasa (26/1/2016). Sekolah Satu Atap ini terdiri dari SDN 102 dan SMPN 23, yang lokasi sekolahnya berbatasan dengan Kabupaten Seluma.

Dalam kunjungannya, Kepala Sekolah SMPN 23 Jon Kanidi menyampaikan kondisi prasarana sekolah dan minimnya pengajar di sekolah tersebut. Selain memerintahkan penambahan tenaga guru, Wawali juga meminta kepada Dinas PU Kota untuk segera melakukan pengaspalan di sepanjang jalan untuk menuju sekolah tersebut. [Siregar]