Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

64 Honorer RSUD Dipertahankan

IMG_0180-okREJANG LEBONG, PB - Sebanyak 64 Honorer dari total 314 Honorer yang mengabdi di RSUD Curup belakangan diketahui tetap dipertahankan oleh Manajemen RSUD Curup. Jumlah ini sesuai dengan jumlah Honorer yang dibutuhkan.

Baca juga: 314 Honorer RSUD Datangi Direktur RSUD

"Benar, mereka yang kita pertahankan adalah tenaga honorer yang benar - benar kita butuhkan saat ini. Mereka kita sebar di seluruh bagian yang ada di RSUD ini. Bahkan, SK mereka sudah kita terbitkan. Sedangkan, Honorer lainnya sudah kita rumahkan sejak 18 April lalu," ujar Direktur RSUD Curup, Tandjilul Azhar.

Rinciannya, 37 orang bertugas sebagai cleaning service. Sisanya merupakan petugas masak makanan pasien, penjaga Jenset serta petugas antar makanan pasien. " Ini bagian vital yang sangat mendukung pelayanan RSUD Curup kepada pasien yang dirawat disini," kata Tandjilul.

Baca juga: Honor Dibayar Melalui APBD Perubahan

Diharapkan Tanjilul, Kebijakan ini dapat diterima dengan baik oleh Honorer lainnya yang telah dirumahkan. Pasalnya, Honorer yang dipertahankan adalah Honorer yang benar-benar dibutuhkan. "Jarang ada warga yang mau bekerja sebagai Cleaning service. Makanya dibagian ini honorernya kita pertahankan," kata Tandjilul. (Ifan Salianto)