Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Gub Minta Pengusaha Bangun Hilirisasi Sawit



BENGKULU, PB -  Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti meminta agar tidak semua Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit diolah menjadi Crude Palm Oil (CPO). Namun perusahaan-perusahaan perkebunan sawit juga harus membangun pabrik hilirisasi di Bengkulu.

"Perkebunan-perkebunan yang kecil janganlah semuanya diproduksi menjadi CPO. Bangun hilirisasi semisal minyak goreng dan lain sebagainya," kata Ridwan dalam 'Coffe Morning' bersama pengusaha sawit Bengkulu, Kamis (28/4/2016).

(Baca juga: Tanpa Industri Hilir, Harga Sawit Sulit Naik)

Tak hanya hilirisasi, Ridwan juga meminta agar perusahaan melakukan ekspansi usaha. Misalnya dengan mengkonvergensikan antara usaha perkebunan dan peternakan. Pasalnya, ampas sawit juga sangat  baik untuk pakan ternak. Hal ini sebagaimana yang pernah dia lihat di Malaysia.

"Di Malaysia, disamping kebun sawit juga ada peternakan. Mereka beternak sapi Bali, sementara kita masih ribut dengan sapi apa yang cocok untuk diternak," ujarnya.

Bagi perusahaan yang melakukan hilirisasi dan ekspansi, mantan Bupati Musirawas ini berjanji akan memberikan insentif. Apa insentifnya? Ridwan mengatakan pemerintah akan mebangun pelabuhan besar di Mukomuko dan dan Linau Kabupaten Kaur.

"Dengan demikian, akses pelabuhan akan semakin kita lebarkan sehingga tidak ada kendala ekspor," jelasnya. [IC]