Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Unib Siap Kerjasama Bangun Maritim

116699Rektorat UNIB 6BENGKULU, PB - Rencana pemerintah daerah untuk mengembangkan maritim disambut positif oleh perguruan tinggi di Bengkulu, salah satunya Universitas Bengkulu (Unib). Kampus hijau itu berencana melakukan penambahan fakultas untuk menunjang visi pembangunan daerah.

Baca juga: Menuju Kultur Masyarakat Berkesadaran Maritim

Hal itu disampaikan Rektro Unib, Ridwan Nurazi saat ditemui di gedung Rektorat Unib baru-baru ini. Ia mengatakan program pemerintah sekarang yang lebih berorientasi kepada laut. Tidak lagi berorientasi kepada kontinental atau pulau.

"Tentu saja seperti pada kenyataanya, Bengkulu yang berada diantara bentangan laut dan dibelkanngnya ada hutan. Inilah yang menjadi fokus kita, kita ingin suatu saat dalam jangka waktu dekat ini kita sudah memiliki fakutas kelautan dan perikanan," ungkap Rektor Unib Ridwan.

Ia juga akan meastikan bila Unib akan berpartisipasi dalam memajukan daerah Bengkulu. Sambungnya, permasalahan dilapangan yang sering menjadi kendala sedikit banyak sudah tercatat dalam penelitian dan sehingga tinggal melakukan sinergitas.

"Jika Gubernur mau, silahkan gunakan hasil-hasil riset, hasil penelitian, semua itu sangat banyak sekali tinggal dimanfaatkan saja," kata Ridwan Nurazi.

Untuk menunjang hal itu, Universitas Bengkulu (UNIB) yang baru mengantongi akreditasi B berupaya meningkatkan akreditasnya. Akreditasi perguruan tinggi yang diberikan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) menjadi tolak ukur atau penilaian atas perkembangan perguruan tinggi tersebut.

Akreditasi yang dinilai oleh BAN-PT dengan mencakup 7 standar mutu perguruan tinggi, yakni visi, misi, tujuan, sasaran dan strategi pencapainnya; Tata pamong, kepemimpinan, sistem pengelolaan dan penjaminan mutu; Mahasiswa dan lulusan, sumberdaya manusia; Kurikulum, pembelajaran dan suasana akademik; Pembiayaan, Sarana dan Prasarana, Sistem Informasi dan; Penelitian, pelayanan/pengabdian kepada Masyarakat dan kerjasama.

Baca juga: Gubernur: Pemerintah Serius Bangun Maritim

"Semua itu adalah bahan untuk menilai akreditasi dan kita semua sedang mempersiapkan, insyaAllah kita semua punya bahan-bahan untuk menuju akreditasi A. Tinggal bagaimana kita membungkusnya saja, bahan-bahan yang terserak saja. Mengumnpulkan dokumen-dokuemn ini menjadi satu dokumen adalah prioritas utama, karena dokumen inilah yang menjadi awal dan dokumen sebagai bukti nyata," kata Rektor UNIB Ridwan Nurazi saat ditemui di gedung Rektorat UNIB baru-baru ini.

Dalam penilaian akreditasi tersebut akan dinilai oleh Asesor BAN-PT yang merupakan tenaga pakar pada bidang ilmu, bidang studi, profesi, dan atau praktisi yang mewakili BAN-PT dalam penilaian akreditasi. "Semua sedang dalam proses pengumpulan dokumen, lalu setelah itu baru cek fisik, apakah sudah sesuai dokumen atau kenyataannya ada kebohongan," tutupnya. (Zefpron S)