BENGKULU SELATAN, PB - Terkait banyaknya Kepala Desa (Kades) yang tersandung masalah, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) meminta kepada Camat untuk bersikap tegas. Selain itu, Camat juga diminta untuk rutin turun ke lapangan dan berkunjung ke desa-desa, tujuannya supaya Camat menguasai permasalahan yang ada di wilayahnya.
"Banyak Kades Tersandung Kasus, Komisi I Panggil Camat Pino Raya"
Dijelaskan Ketua Komisi I DPRD Bengkulu Selatan Dodi Martian, seorang Camat mestinya harus berani untuk mengambil tindakan tegas terhadap Kades yang bermasalah. Terlebih, Kades tersebut jelas-jelas sudah menyalahi aturan. Dodi meminta kepada Camat agar mengeluarkan rekomendasi kepada Bupati untuk memberikan sanksi kepada Kades yang bermasalah.
"Lembaga Dewan menginginkan, seorang Camat itu harus lebih tegas dan tanggap terhadap permasalahan yang menimpa Kepala Desa. Kalau memang Kades sudah nyata-nyata melanggar aturan, jangan segan-segan dan jangan takut untuk memberikan rekomendasi ke Bupati untuk memberikan sanksi kepada Kades yang bermasalah. Baik itu teguran, sanksi ringan, sanksi sedang, sanksi berat, bahkan pemberhentian. Camat harus berani dan tegas," ujar Dodi Martian.
Selain itu, sambung Dodi, Camat juga harus bisa mengatasi berbagai permasalahan yang di desa dalam wilayah kerjanya. Dirinya meminta, terhadap permasahan-permasalahan yang tidak terlalu besar, seharusnya bisa diselesaikan di tingkat kecamatan.
"Jangan seluruh masalah yang ada di desa penyelesaiannya seluruhnya harus dikembalikan ke Kabupaten, ke Bupati atau BPMD. Selesaikan dulu di tingkat Kecamatan," demikian Dodi. (Apdian Utama)