BENGKULU SELATAN, PB - Memasuki Bulan Agustus, 142 desa di Kabupaten Bengkulu Selatan sudah bisa mencairkan Alokasi Dana Desa (ADD) tahap II. Saat ini sudah ada beberapa desa yang sudah mencairkan ADD.
Diungkapkan oleh Plt Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Asset Daerah (DPPKAD) Bengkulu Selatan Darmin, terhitung kemarin (16/8/2016) setidaknya ada sekitar sepuluh desa yang sudah mencairkan ADD.
"Saat ini sudah ada 30 desa yang sudah keluar SPM (Surat Perintah Membayar-red). Setelah itu baru keluar SPPDnya," ujar Darmin, Rabu (17/08/2016).
Lanjut Darmin, untuk mencegah terjadinya antrean yang panjang, maka pihak DPPKAD membatasi setiap harinya sepuluh desa yang memproses pencairan ADD tahap II.
Berbeda dengan ADD, DD (Dana Desa) saat ini belum bisa dicairkan. Penyebabnya saat ini belum ada desa yang memasukkan laporam SPJ realisasi kegiatan.
"Kalau DD ini kan dari pusat. Adapun syarat pencairannya, minimal 50 persen desa dari 142 desa di Bengkulu Selatan telah membuat laporan SPJ dan realisasi dana tahap pertama," terangnya.
Untuk diketahui pada tahap pertama DD dan ADD yang dicairkan sebesar 60 persen dan tahap II sebesar 40 persen dari total yang diterima oleh masing-masing desa. Masing-masing desa menerima jumlah DD dan ADD yang bervariasi.
Adapun untuk 142 desa di Bengkulu Selatan jumlah Dan Desa sebesar Rp 87.029.059.000 sedangkan total Alokasi Dana Desa sebesar Rp 59.238.763.300. (Apdian Utama)