Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

PBB Bengkulu Target Sumbang 1 Kursi DPR RI

pbb 1BENGKULU, PB - Partai Bulan Bintang (PBB) Provinsi Bengkulu menargetkan 1 kursi DPR RI dalam Pemilihan Legislatif 2019. Target ini diungkapkan dalam Rakerwil yang digelar di Hotel Kualo View, Pantai Panjang, Kota Bengkulu.

Dalam sambutannya, Ketua DPW PBB Provinsi Bengkulu, Muhamamd Inroj mengatakan, dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PBB sudah menargetkan 5 Persen keterwakilan di DPR RI. Artinya target 30 Kursi dewan, dari jumlah itu Provinsi Bengkulu akan menyumbamg 1 kursi.

"Target PBB 5 Persen, artinya 30 Kursi DPR RI, untuk itu Bengkulu akan targetkan 1 kursi untuk Bengkulu," katanya.

Lanjutnya, Provinsi Bengkulu siap membawa PBB lolos verifikasi dan menang dalam Pemilu 2019 melalui kerja kongkrit dan nyata ditengah masyarakat.

"Kita punya massa loyal sebanyak 2,9 persen. Ini adalah modal kita sistem Pemilu ke depan akan kita siapkan, yang penting sekarang lolos pemilu dulu," ucapnya, Selasa (9/08/2016).

Seperti diketahui, Rakerwil PBB Provinsi Bengkulu dihadiri oleh Wakil Ketua Umum DPP PBB, Prof. Masdulhak dan Perwakilan pengurus DPD tingkat Kota/Kabupaten se-Provinsi Bengkulu. Dalam Gelar Rakerwil, PBB Target Lolos Pemilu 2019 [MS]