BENGKULU, PB - Peta politik di Pilkada Bengkulu Tengah (Benteng) makin terbaca. Koalisi partai hijau (PKB dan PPP) yang diprediksi akan lahir untuk melawan calon petahana, Ferry Ramli ternyata gagal terbentuk.
"Asyad-Medio Resmi Maju di Pilkada Benteng"
Gagalnya koalisi tersebut karena lemahnya komunikasi dan koordiansi kedua partai. Padahal kedua partai tersebut memiliki keterwakilan kursi yang cukup di DPRD Bengkulu Tengah.
"Kita sudah dua kali mengajukan koalisi yakni saat bulan ramadhan dan setelah lebaran namun tak ada jawaban dari PPP, karena tak ada jawaban, kami kemudian mengajukan fit n Propertes penjaringan Bakal calon ke pusat," kata Ketua DPW PKB Provinsi Bengkulu, Heliardo saat ditemui dikantornya, Rabu (10/08/2016).
Lanjutnya, saat ini, pihaknya sedang fokus pada penjaringan Bakal calon yang akan diusung oleh PKB. sampai detik inj proses penjaringan sudah mengerucut kepada 2 nama. "Dari 3 nama yang diusulkan, mengerucuk ke 2 nama yakni Ferry Ramli dan Mantan Sekda Lebong, Arbain,"'ujarnya.
Namun, PKB tak sepenuhnya menutup peluang koalisi partai Hijau bersama dengan PPP. Untuk meloloskan niatan tersebut PKB menyerahkannya kepada pengurus pusat. "Kalau sekarang PPP punya niatan koalisi silahkan berkoordinasi kepengurus pusat PKB" tandasnya. [MS]