BENGKULU, PB - Hasil sementara Sensus Ekonomi 2016 yang digelar oleh Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan jumlah usaha nonpertanian berjumlah 200 ribu usaha.
Jumlah ini meningkat sebesar 41,84% jika dibandingkan jumlah usaha hasil sensus ekonomi 2006 yang tercatat sebanyak 141 ribu usaha.
Dari sebanyak 200 ribu usaha hasil SE2016, tercatat sebanyak 61 ribu usaha yang menempati bangunan khusus untuk tempat usaha.
Dengan demikian, sebanyak 139 ribu usaha tidak menempati bangunan khusus usaha, seperti pedagang keliling, usaha didalam rumah tempat tinggal, usaha kaki lima, dan lain sebagainya.
Dilihat perKabupaten/Kota, Kota Bengkulu merupakan Kabupaten/Kota dengan jumlah usaha terbanyak yaitu 44 ribu. Sementara bila dilihat dari pertumbuhannya, Kabupaten Rejang Lebong memiliki pertumbuhan usaha terendah yaitu 21,74 persen.
(Baca juga: Jumlah Usaha Non Pertanian Capai 26,7 Juta)
Sedangkan Kabupaten Mukomuko merupakan kabupaten dengan pertumbuhan usaha tertinggi yaitu 75,00 persen selama 10 tahun terakhir. [IC]