Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Kadin Harus Berperan Memajukan Ekonomi Daerah

img-20160913-wa0017BENGKULU SELATAN, PB - Untuk mewujudkan pembangunan di Kabupaten Bengkulu Selatan tak terlepas dari kerjasama yang baik. Oleh sebab itu perlu dukungan dan kontribusi dari segala elemen untuk mewujudkan agar kiranya peningkatan perekonomian dan pembangunan yang menjadi visi dan misi pemerintah kedepan dapat terelaisasi.

Dengan terbentuk dan dilantiknya kepengurusan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Bengkulu Selatan periode 2016-2021 yang diketuai oleh Dasril bersama anggotanya untuk dapat sejalan dengan visi misi pemerintah daerah dan berkontribusi positif untuk meningkatkan segala sektor baik perekonomian, pariwisata, kesehatan pendidikan dan sebaianya.

Hal ini disampaikan Dirwan Mahmud pada saat membuka acara musyawarah Kadin Bengkulu Selatan Selasa (13/9/16).

Kegiatan yang digelar di Gedung Pemuda Kota Manna tersebur juga dihadiri mantan Sekda BS Zainal Abidin, staf ahli bagian ekonomi H Junior Hafis, Waka I DPRD Susman Hadi,m, Waka II Yunadi beserta anggota DPRD Lainnya dan pengurus Kadin BS periode 2016-2021 dan anggota Kadin terpilih.

“Kadin merupakan mitra sejajar pemerintah kedepan dapat bekerjasama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Bengkulu Selatan,”katanya.

Dikatakan Bupati, pemerintah Bengkulu Selatan dan Kadin dapat berkomonikasi dengan baik. Sehingga apa yang dikerjakan oleh Kadin kedepan dapat berkesinambungan untuk suksekan pembangunan. Oleh sebab itu para pengusaha yang berhubungan dengan perdagangan perindustrian dan jasa nantinya dapat menjalin mitra yang baik.

Kadin mempunyai mitra dalam menyampaikan informasi mengenai permasalahan perekonomian di Kabupaten Bengkulu Selatan. “Mari bersama untuk menyukseskan kemajuan perekonomian di Kabupaten BS,”ujarnya.

Sementara Ketua Kadin terpilih Dasril yang menggantikan Ketua Kadin Bengkulu Selatan Agus Suryanto Ilyas,i mengatakan, siap bekerjasama dengan pemerintahan. Dalam meningkatkan dan mesejahterakan perekonomian di Kabupaten BS.

“Kami akan berperan aktif dalam menyukseskan pembangunan dan bekerjasama dengan pemerintahan. Dan peran Kadin saling bersinergi dengan pemerintah dan mari bersatu untuk memajukan Bengkulu Selatan,”pungkasnya. (Apdian Utama)