BENGKULU SELATAN, PB - Menyikapi mengganasnya hama tikus menyerang sawah milik warga di wilayah Air Nipis khususnya Desa Suka Negeri. Hari ini (6/9/16) Dinas Pertanian Kabupaten Bengkulu Selatan bekerjasama dengan Balai Proteksi Tanaman Pangan dan Holtikulutura (BPTPH) Provinsi Bengkulu menggelar sosialisasi pemberantasan dan pengendalian hama di Desa Suka Negeri.
Kegiatan tersebut diikuti oleh empat kelompok tani dan anggotanya yang ada di Desa Suka Negeri. (Baca juga: Tahun Ini Bengkulu Selatan Bakal Cetak Sawah Baru 350 Hektar)
Dijelaskan Kabid Ketahanan Pangan Dinas Pertanian Bengkulu Selatan Haroni, sebenarnya kegiatan serupa sudah dua kali dilakukan dalam tahun ini.
"Kami kembali menerima laporan dari warga bahwa sawah petani di sini banyak diserang hama tikus. Untuk itu kami melakukan sosialisasi di Desa Suka Negeri ini yang kebetulan tuan rumahnya adalah kelompok tani Serasi. Di sini petani diajari cara mengatasi hama tikus, salah satunya dengan cara melakukan pengasapan di lubang-lubang tikus di samping itu juga cara-cara lainnya. Kami harapkan dengan sosialisasi tadi masyarakat menjadi paham," beber Haroni.
Acara sosialisasi tersebut juga dihadiri oleh Tim Teknis dari BPTPH Ali Muktar, petugas dari BPTPH dan Kasi Perlindungan Tanaman Dinas Pertanian Bengkulu Selatan Sahrul Ekwan. (Apdian Utama)