Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Brimob Bagi-bagi Sembako, Semen dan Pasir

brimob-gelar-baksos-di-rl-2REJANG LEBONG, PB - Detasemen A Pelopor Brimob Polda Bengkulu, Rabu (26/10/2016) menggelar sejumlah kegiatan Bakti Sosial (Baksos). Puluhan paket Sembako langsung diserahkan Kepala Detasemen A Pelopor Brimob Polda Bengkulu, Kompol Mada Ramadita SH S. Ik kepada puluhan Kepala Keluarga di kelurahan Air Meles Bawah Kecamatan Curup Tengah dan Kelurahan Simpang Nangka Kecamatan Selupu Rejang. Ini dalam rangka peringatan HUT brimob ke 71.

"Sebelumnya kita sudah mendata Warga yang kurang mampu yang berada atau bermukim di sekitar kita," ujar Mada.

Dijelaskan Mada, selain memberikan bantuan sembako, pihaknya juga melakukan kegiatan gotong royong melakukan pembersihan lokasi sarana ibadah, baik masjid maupun gereja yang ada di Rejang Lebong.

"Masjid serta gereja yang sedang melakukan pembangunan juga kita berikan bantuan semen dan batu pasir," ujar Mada.

Selain itu, sambung Mada, pihaknya juga melakukan perbaikan jalan sarana ibadah, usaha tani dan pondasi drainase jalan.

"Sebenarnya, kegiatan ini sudah sering kita laksanakan secara berkala terhadap warga sekitar. Kami harap, bantuan ini bermanfaat bagi warga penerima," ujar Mada. [Ifan]