BENGKULU, PB - Pemerintah Kota Bengkulu terus berupaya memberikan layanan terbaik bagi masyarakatnya. Di antaranya tentang pelayanan perizinan dan penanaman modal.
Walikota Bengkulu H. Helmi Hasan yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan Selupati mengatakan Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal Kota Bengkulu harus memberikan pelayanan yang transparan.
"Badan dan dinas terkait wajib memberikan pelayanan secara cepat, tepat, akuntabel, transparan dan bebas pungli agar harapan pertumbuhan ekonomi khususnya di Kota Bengkulu dan Provinsi Bengkulu dapat berjalan dengan baik," kata Selupati saat membuka Sosialisasi Perizinan dan Non Perizinan BPPT-PM Kota Bengkulu di Hotel Bougenville, Selasa (08/11/2016).
Kepada narasumber, lanjutnya, diharapkan mampu memberikan informasi dan pengetahuan yang baik bagi para peserta sosialisasi.
"Semoga sosialisasi ini memberikan banyak manfaat," ujarnya.
Sementara itu, Kepala BPPT-PM Kota Bengkulu Toni Harisman dalam laporannya mengatakan bahwa sosialisasi ini digelar selama 2 hari pada 8 hingga 9 November yang diikuti oleh pelaku usaha se-Kota Bengkulu.
Hadir sebagai narasumber Kepala Dinas Tata Ruang Kota Bengkulu, BPJS Ketenagakerjaan Bengkulu dan Dinas Kesehatan Kota Bengkulu. Tampak hadir dalam pembukaan sosialisasi ini para lurah se-Kota Bengkulu. [rilis/humas]