BENGKULU, PB - Menyongsong HUT Kota Bengkulu ke 298, yang jatuh pada tanggal 17 Maret nanti, Pemerintah Kota Bengkulu mengelar berbagai event yang menarik dan terbuka untuk diikuti warga kota. Salahsatu event HUT tersebut adalah Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI).
Program ini disampaikan langsung oleh Kepala Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang) Kota Bengkulu Riduan. "Kami menyelenggarakan lomba ini (LKTI) untuk menangkap gagasan warga kota yang jernih, aktual dan membangun dalam mewujudkan Kota Bengkulu yang diidamkan," terangnya.
Tidak menutup kemungkinan, sambungnya, jika gagasan dalam karya ilmiah itu berguna (aplikatif) akan menginspirasi pembangunan kota kedepannya. "Ini merupakan wujud partisipasi publik yang positif karena mengulas visi-misi pembangunan daerah," jelas Riduan.
Program positif ini selaras dengan semangat paradigma baru pemerintahan yang menyerap aspirasi dari bawah, button-up. Karena itu LKTI ini dapat membantu pemerintah mengukur pandangan warga kota dalam menilai capaian pembangunan yang telah memasuki tahun keempat kepemimpinan Helmi-Linda.
"Kegiatan ini sesuai dengan temanya, Implementasi Program Kerja Pemerintah Bengkulu Dalam Mewujudkan Masyarakat Yang Sejahtera dan Bermartabat Melalui APBD Untuk Rakyat," katanya dengan sub-tema 8 Tekad Bengkuluku, yakni: Bengkuluku Bersih, Indah, Sejuk, Sehat, Aman, religius, kreatif dan peduli.
"Kategori lomba ini untuk umum, mahasiswa dan pelajar SLTA. Mudah-mudahan banyak warga kota yang tertarik," harapnya dengan melihat waktu yang masih cukup panjang.
Untuk pendaftaran karya tulis ini dibuka dari tanggal 30 Januari - 1 Maret 2017. Pengumuman tiga besar pada tanggal 10 Maret, dan pemberian haadia pada tanggal 13 Maret 2017. "Bagi yang masuk tiga besar kita akan lakukan tolk show bersama media untuk memaparkan manfaat karya tulisnya sebagai bentuk edukasi publik," jelasnya.
Dalam mengapresiasi para pemenang lomba maka Pemkot menyerahkan hadia piagam dan uang tunai langsung kepada pemenang. Hadia berkisar dari Rp 4 juta sampai dengan Rp 1 juta. Bagi masyarakat yang berminat mengikuti lomba ini dapat menghubungi langsung nomor berikut ini: 081367532260 (Lisna) dan 085367080888 (Rudi). Atau melaui informasi resmi yang diumumkan Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Kota Bengkulu. (Rls/Media Center Kominfo)