Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Empat Hal yang Paling Dihindari Rasulullah

BENGKULU, PB - Sebelum mengakhiri shalat, atau pada saat duduk tasyahud akhir, sebuah doa selalu dipanjatkan.

Doa tersebut berisi permintaan agar dihindari dari empat hal sesuai petunjuk Rasulullah Muhammad, semoga Allah memberikan shalawat dan salam kepadanya.

"Sebelumnya menyelesaikan shalatnya, nabi selalu minta dihindari dari empat hal," kata Ustadz Syafril Basarudin dalam khutbahnya, di Masjid Al-Mubarok, baru-baru ini.

Empat hal itu, jelasnya, pertama, dilindungi dari siksa kubur.

"Di alam kubur, semua akan menunggu datangnya hari kiamat. Orang yang selama hidupnya di dunia berbuat keburukan pasti akan merasakan pedihnya siksa kubur. Dia akan merengek-rengek minta kepada Allah agar dikembalikan ke atas tanah walaupun hanya sebentar saja," ujarnya.

Kedua, fitnah kehidupan.

"Fitnah sangat berbahaya, karena bisa merusak seseorang dan masyarakat. Tidak aneh fitnah disebut lebih kejam dari pembunuhan," ungkapnya.

Ketiga, fitnah setelah kematian.

"Wariskanlah kepada generasi kita hal-hal yang baik agar kita terhindar dari fitnah setelah kematian," paparnya.

Keempat dan terakhir, fitnah Dajjal.

"Karena empat hal itu sangat membahayakan, makanya Rasulullah selalu membaca doa-doa itu sebelum shalat selesai," demikian Syafril. [AR]