BENGKULU UTARA, PB - Bertempat di Aula RSUD Arga Makmur, pihak management baru-baru ini mengadakan In House Traning untuk tenaga perawat dan bidan di lingkungannya.
Kegiatan yang di ikuti sekitar 30 orang ini dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan dan mengurangi keluhan masyarakat.
Dengan mengambil tema kewenangan klinis bagi perawat dan bidan, pelatihan ini mendatangkan pemateri dari Provinsi Bengkulu, Ners Resdi Budaya, M.Kep.
Plt Direktur RSUD Arga Makmur Jasmen Silitonga, S.Kep, M.Kes mengatakan, peserta in house traning ini terdiri dari karyawan-karyawati penanggung jawab shift, primery ners dan staf yang ditunjuk oleh unit kerja dengan kriteria mampu meningkatkan pengetahuanya.
Ditambahkan Jasmen, kegiatan yang dilaksanakan selama satu hari full day ini dilaksanakan dengan tujuan agar perawat dan bidan dapat mengatahui mana yang menjadi tanggung jawab perawat dan bidan dalam memberikan pelayanan terhadap pasien. (adv/ndr)