Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Korban Tewas Tenggelam di Pantai Teluk Sepang Bertambah Jadi 2 Orang

[caption id="attachment_43385" align="alignleft" width="300"] Mayat korban tenggelam, Ari (19) saat ditemukan tim SAR Gabungan, Selasa (23/5) (Foto: pedoman/Doni Morsi)[/caption]

BENGKULU, PB - Setelah berhasil menemukan satu  korban tenggelam di Pantai Teluk Sepang pada Senin (22/5) lalu.  Korban tewas tenggelam di Pantai Teluk Sepang bertambah menjadi 2 orang. Tim SAR gabungan kembali menemukan korban tenggelam atas nama Ari (19) asal Lubuk Linggau, Sumatera Selatan dalam keadaan tak bernyawa pada Selasa (23/5) sekitar pukul 15.20 WIB.

Jasad korban ditemukan oleh sebuah kapal yang sedang berlayar, sekitar 16 Mil dari Tempat kejadian, korban terbawa arus hingga ke wilayah perairan Bengkulu Selatan. Mendapat informasi tersebut, Tim SAR gabungan langsung menuju kelokasi untuk mengevakuasi jasad korban.

"Iya setelah dievakuasi korban mendarat di pelabuhan raja Enggano dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara dan didampingi pihak keluarga," katanya petugas SAR gabungan, Doni Morsi kepada pedomanbengkulu.com

Seperti diketahui, kedua remaja tersebut terseret ombak besar dan dinyatakan hilang ketika sedang mandi dipinggir Pantai Teluk Sepang pada hari minggu (21/5) lalu, setelah dilakukan pencarian, keduanya ditemukan Tim SAR Gabungan sudah dalam keadaan tidak bernyawa lagi. [DM]