BENGKULU UTARA, PB - Rafflesia jenis gadutensis mekar di Bengkulu Utara.
"Uniknya mekar di sela-sela akar pohon," kata Koordinator Komunitas Peduli Puspa Langka (KPPPL) Bengkulu Sofian Ramadhan, Kamis (25/5/2017).
Bunga yang oleh warga Bengkulu dikenal dengan sebutan Sekedei itu berlokasi di lima habitat rafflesia Hutan Lindung Boven Lais, Palaksiring, Kemumu.
"Bagi yang mau berkunjung, berkunjunglah dengan bijak. Salam lestari," ungkap Sofian.
Rafflesia gadutensis juga dapat ditemukan di sisi barat Pegunungan Bukit Barisan Kabupaten Mukomuko.
Memiliki diameter berkisar antara 40-46 cm, gadutensis berasal dari kata Ulu Gadut, yaitu satu nama bukit Gadut di Provinsi Sumatera Barat, dimana asal specimen species ini dideskripsikan oleh Meijer 1984.
Habitat ini harus segera mendapat perlindungan agar keberadaannya tetap lestari. [AR]
Foto : @bujangpalala44