SEBAGAI salah satu provinsi yang menarik untuk dikunjungi di Indonesia, bisnis kuliner terus berkembang di Bengkulu. Namun tempat kuliner yang menawarkan kenyamanan dan menu yang beragam, Mama Ling Kopitiam adalah satu-satunya tempat yang bisa menjadi pilihan.
Manager mama ling kopitiam, Amin mengatakan, di resto ini sekarang tersedia 80 jenis menu makan yang meliputi menu makan lokal maupun menu makan luar seperti spaghetti, noodle, apptizer, belcian waffle, toas, clear soup, dan lain-lain.
Restoran ini juga dilengkapi dengan area hot spots, proyektor untuk meeting, pelayanan yang cepat dan ruangan yang nyaman. Restoran ini dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 23.00 WIB.
"Disini juga tersedia 3 jenis ruangan yaitu ruangan area no smoking, vip dan area smooking. Untuk ruangan VIP, Mama Ling Kopitiam Resto bisa dimanfaatkan pengunjung sebagai tempat untuk melakukan meeting, acara ulang tahun, arisan dengan kapasitas sampai 20 orang," kata Amin, Sabtu (26/8/2017).
Untuk penggunaan ruangan tersebut, lanjut Amin, pelanggan cukup membayar makan dan minuman yang dipesan. Sementara ruangan dan fasilitas diberikan secara cuma-cuma atau gratis.
"Malam ini bersama Djarum, Mama Ling Kopitiam mengadakan acara nonton bersama pertandingan sepak bola Arsenal vs MU dan Arsenal vs Liverpool di Liga Inggris pada Minggu malam. Acara nobar ini akan ditemani akustik," bebernya.
Menambah semarak kenyamanan mekan di Mama Ling Kopitiam, resto yang berada di Jalan Jendral Soeprapto No 143 saat ini menyediakan diskon 20 persen untuk menu makan. Selain menu makan, Mama Ling Kopitiam juga memberikan diskon sebesar 15 persen untuk jenis minuman.
Diskon ini berlaku setiap hari untuk menu-menu tertantu yang telah diatur secara bergantian untuk setiap harinya oleh pihak Mama Ling Kopitiam hingga 17 Oktober 2017.
"Untuk menu makan yang menjadi idola hampir semua pengunjung resto ini adalah nasi goreng Mama Ling," demikian Amin. [Nurhas]