BENGKULU, PB – Peringatan hari Batik Besurek yang ke IV tahun 2017 ini diproyeksi lebih spektakuler.
Hal ini terungkap dari rapat persiapan di Ruang Gunung Bungkuk sekretariat Kota Bengkulu pada Rabu (13/9) pagi.
Hajatan besar ini melibatkan seluruh OPD di lingkup Pemkot Bengkulu dan komunitas-komunitas masyarakat.
“Nanti akan dilibatkan komunitas pecinta Kopi Bengkulu, komunitas selancar dan semacamnya untuk turut serta,” kata Asisten II Setkot Bengkulu Walin.
Walin yang juga memimpin rapat panitia besar Peringatan Hari Batik Besurek ini menekankan bahwa akan ada pemecahan rekor Museum Rekor Indonesia (Muri) pada saat itu.
Sejumlah kegiatan seperti Karnaval Batik, Pameran budaya, pawai dan sebagainya. Sehingga perlu dipersiapkan secara detail agar acara ini siap untuk dilaksanakan.
Pada tahun 2015 silam, puncak peringatan Batik Besurek berhasil memecahkan rekor dengan peserta terbanyak yakni 102 ribu peserta. Pada peringatan tahun 2017 ini diprediksi akan diikuti 150 ribu hingga 200 ribu peserta.
“Kita yakin bisa mencapai jumlah peserta itu,” kata Kadis Pariwisata Kota Bengkulu Syarifudin C. Peringatan batik besurek ini terus dilakukan secara masif agar kekayaan budaya Bengkulu semakin dikenal secara nasional.
Dengan mengusung tema Batik Besurek Internasional maka yang menjadi peserta nantinya bukan hanya warga kota Bengkulu tetapi juga perwakilan negara-negara sahabat.
“Nanti Dinas Pariwisata akan menghubungi duta-duta besar negara,” ujarnya.
Perhelatan ini direncanakan akan dihadiri oleh perwakilan Malaysia, Singapura, Portugal, dan Inggris.
Hadir didalam rapat panitia besar ini seluruh OPD di lingkup Pemkot Bengkulu, Komunitas masyarakat, Forkompinda Kota Bengkulu, para camat dan lurah. Selain itu juga Pemkot Bengkulu menggandeng Event Organizer RBTV untuk melaksanakan kegiatan ini. [Media Center Kota Bengkulu]