PedomanBengkulu.com, Bengkulu – Walikota Bengkulu Helmi Hasan, Kamis (4/3/2021) resmi melantik Ir. Arif Gunadi, M.Si sebagai sekretaris daerah (Sekda) Kota Bengkulu. Pelantikan segaligus pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan naskah pelantikan digelar di Balai Kota Bengkulu.
Helmi Hasan usai melantik dan pengambilan sumpah jabatan, mengatakan agar Sekda yang baru bisa mengemban amanat dan bisa langsung bekerja dengan penuh tanggung Jawab. Tugas terbesar dalam waktu dekat yakni perihal pengembangan daerah perkantoran Pemkot Bengkulu yang baru.
“Dengan telah dilantiknya sekda baru, maka tugas telah menanti, seperti tugas pengembangan daerah perkantoran Pemerintah Kota Bengkulu, yang mana selama ini kantor Walikota belum ada,” ungkap Helmi Hasan usai melantik Sekda Ir. Arif Gunadi, M.Si.
Tidak itu saja, sebagai ujung tombak Pemerintah Kota Bengkulu, sekda terpilih mampu mengemban kepemerintahan dengan bisa membangun komunikasi kerja sama antar forum koordinasi pimpinan daerah (FKPD) dan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) se Kota Bengkulu.
“Sebagai ujung tombak Pemerintahan, maka diharapkan dapat mampu menjalin komunikasi kerja sama antar FKPD dan OPD untuk membangun kota Bengkulu,” terangnya.
Ditempat yang sama, Gunadi mengaku akan berusaha semaksimal mungkin menjalankan amanah yang telah diberikan kepadanya, sesuai yang diharapkan Walikota Bengkulu Helmi Hasan.
“Saya sangat berterimakasih atas amanah baru ini. Sebagai Sekda, kami tentu akan berusaha menjalankan tugas dan fungsi dengan semaksimal mungkin,” ungkapnya.
Diketahui, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dihadiri oleh Wakil Walikota Dr. Dedy Wahyudi, Kapolres Bengkulu, Dandim 0407/Bengkulu, Danlanal Bengkulu, perwakilan Kajari Bengkulu, seluruh asisten dan staf ahli serta seluruh kepala OPD di lingkungan Pemkot Bengkulu. [Soprian]