PedomanBengkulu.com - Belanja berbagai barang kebutuhan bisa jadi semakin hemat asalkan tahu triknya! Yup, salah satunya dengan mengikuti promo 11.11 yang diadakan oleh Blibli. Tradisi diskon besar-besaran di tanggal kembar memang jadi momen yang ditunggu-tunggu oleh seluruh masyarakat, tua maupun muda.
Sayangnya, banyak yang
tidak mendapatkan barang incaran saat promo 11.11, entah karena lupa atau kalah
bersaing dengan pembeli yang lain. Stok produk yang disediakan pada promo 11.11
memang sangat banyak, tetapi tetap dibatasi. Misalkan saja, satu barang
disediakan sebanyak 1000 pcs untuk promo. Tetap saja Anda perlu bersaing secara
cepat dengan pembeli lain agar tidak kehabisan.
Ada trik yang bisa Anda
lakukan supaya barang incaran saat 11.11 jatuh ke tangan Anda. Simak caranya
berikut ini.
1.
Buat List Kebutuhan Terlebih Dahulu
Kegagalan mendapatkan
barang incaran saat promo 11.11 seringkali terjadi karena kebiasaan bingung
memilih saat promo sedang berlangsung. Akhirnya, Anda jadi sering galau
menentukan mana barang yang sebaiknya dibeli. Sementara itu, waktu pun berjalan
terus, membuat kesempatan untuk checkout
barang impian semakin menipis.
Coba meminimalisir hal ini
dengan menentukan mana saja barang yang benar-benar Anda butuhkan. Tulis di
catatan kecil sebagai pedoman belanja dan patuhi supaya Anda tidak membuang
waktu untuk mengecek barang lain yang dijual satu persatu.
Misalkan saja, keperluan
skincare sudah habis, maka silahkan membelinya saat flash sale. Hindari beli
barang lain yang tidak penting. Demikian pula saat stok sabun cuci habis, Anda
bisa mencatatnya ke dalam daftar belanjaan untuk dibeli.
Sedikit tips, silahkan
membeli berdasarkan jenis barangnya, bukan mereknya. Kalau Anda mencatat
kebutuhan menurut jenis barang, maka Anda bisa langsung beralih ke merek lain
sesuka hati kalau saja salah satu barang incaran di 11.11 sudah habis. Namun,
kalau Anda terpaku pada mereknya semata, Anda akan kecewa dan tidak semangat
melanjutkan perburuan barang di 11.11 andaikata barang bermerek tersebut habis.
2.
Tentukan Budget
Nah, setelah menentukan
jenis barang yang akan dibeli, silahkan untuk menentukan budget. Ini penting
supaya Anda bisa memaksimalkan dana yang ada untuk membeli berbagai kebutuhan
lewat promo 11.11.
Misalkan saja, budget untuk
beli barang di promo 11.11 adalah Rp 500.000, maka Anda bisa mengaturnya supaya
bisa cukup untuk membeli lebih dari 10 item. Lebih baik lagi jika Anda
mendapatkan barang termurah sehingga dengan uang Rp 500.000 tersebut bisa
dipakai untuk beli 20 item barang.
3.
Nyalakan Pengingat
Banyak yang ketinggalan
promo 11.11 karena faktor lupa atau ketiduran. Sayang sekali, padahal dengan
mengikutinya maka uang gaji jadi bisa lebih hemat dan dapat digunakan untuk
keperluan lain, lho.
Untuk mengatasinya, coba
Anda buat alarm khusus di ponsel. Buat ponsel membunyikan alarm 10 menit
sebelum flash sale dimulai. Kalau perlu, setting nada agar berbunyi secara
keras. Untungnya, di aplikasi Blibli
sendiri juga ada fitur pengingat bagi user yang ingin membeli barang impian.
Anda akan diberikan notif sebelum promo berlangsung.
4.
Mengajak Teman Untuk Berburu Barang Incaran
Trik lain untuk tidak
ketinggalan flash sale di 11.11 adalah dengan mengajak teman mengikutinya.
Ketimbang sendirian, Anda bisa mengajak teman untuk ikut begadang bersama-sama
di malam hari berburu barang idaman. Dengan begini, semangat akan semakin
membara. Selain itu, kegiatan hunting barang promo jadi semakin seru dan tidak
membosankan.
5.
Pastikan Sudah Ada Saldo Digital
Terkadang banyak orang
gagal mendapatkan barang incaran karena lupa mengisi saldo uang digital seperti
DANA, Gopay atau OVO. Akibatnya, perlu membuang waktu beberapa menit untuk
mengisi saldo terlebih dahulu. Padahal, waktu untuk flash sale tetap berjalan
dan barang belum resmi jadi milik pembeli selama belum dibayar.Oleh karena itu,
pastikan untuk mengisi saldo terlebih dahulu sebelum flash sale dimulai.
Meskipun Anda sebenarnya
bisa membayar menggunakan m-banking, tetapi metode bayar ini cukup memakan
waktu. Anda perlu waktu sekitar 5 menit untuk membuka dan bayar tagihan lewat
m-banking. Anda pun harus mengerti bahwa ada persaingan ketat saat membeli barang
flash sale sehingga waktu 5 menit saja sangatlah berharga.
6.
Gunakan Koneksi Internet yang Kencang
Meskipun Anda sudah ada
saldo yang disiapkan, tetapi bila koneksi internet tidak lancar, maka perburuan
barang promo jadi tidak mulus. Nah, pastikan Anda menggunakan wifi yang kencang
supaya bisa membuka aplikasi Blibli dengan lancar. Semakin cepat koneksi
internet, semakin mudah pula untuk mengalahkan user lain dalam persaingan
memperoleh barang promo.
7.
Jangan Sampai Salah Alamat
Pastikan Anda sudah mengisi
alamat dengan benar sebelum checkout. Tidak enak juga kan kalau Anda sudah
susah payah mempersiapkan semuanya, tetapi harus membatalkan transaksi lagi
karena salah menulis alamat. Oleh karena itu, lihat dengan benar-benar alamat
kirim yang sudah tertulis, pastikan hal terkecil seperti nomor rumah juga
ditulis dengan benar.
Nah, ini dia tips berburu
promo 11.11 yang bisa Anda coba. Meski bersaing dengan puluhan ribu seller
lain, bila Anda tahu triknya maka barang impian bisa diperoleh dengan mudah.
Intinya adalah memastikan Anda tidak ketinggalan membuka aplikasi Blibli
sebelum tiba jam flash sale barang impian. Bagaimana, tertarik mencoba trik
ini?