PedomanBengkulu.com, Kota Bengkulu - Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu melalui Dinas Pendidikan Kota Bengkulu mengapresiasi Gramedia yang sudah membuka gerai baru di Jl. Meranti, Sawah Lebar, Kec. Ratu Agung, Kota Bengkulu, Jumat (3/12/2021) pagi.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Bengkulu Drs. Sehmi, M.Pd, mengatakan, dibukanya Gerai Baru Gramedia menjadi harapan Pemerintah Kota untuk menumbuhkan minat baca para pencari ilmu.
“Terima kasih Gramedia sudah turut andil membantu mencerdaskan masyarakat bengkulu umumnya anak bangsa dalam perkembangan pendidikan dan ilmu pengetahuan,” kata Sehmi, saat makan bersama setelah salat Jumat di Masjid At-Taqwa Kota Bengkulu.
Diketahui Gramedia Bengkulu sediakan berbagai produk buku maupun non-buku.
Koleksi buku yang tersedia di Gramedia Bengkulu beragam, seperti buku agama, novel, buku anak, buku pelajaran sekolah, dan beragam jenis buku lainnya. Selain itu, terdapat juga bermacam-macam peralatan sekolah yang lengkap dan berbagai aksesoris serta mainan. [ADV]