PedomanBengkulu.com, Rejang Lebong -Anggota DPRD Rejang Lebong dari Partai Perindo, Putra Mas Wigoro, Selasa (30/3/2022) mengunjungi sekaligus memberikan bantuan kebutuhan balita penderita gizi buruk di Kelurahan Talang Rimbo Lama.
"Saya baru mendapat informasi bahwa adik kita Rahmat yang masih berusia 4 tahun menderita gizi buruk. Saya berinisiatif mengunjungi dan memberikan bantuan untuk kebutuhan adik kita ini. Kunjungan ini adalah murni kemanusiaan, anak-anak sebagai generasi penerus harus lebih dahulu kita selamatkan," ungkap Putra.
Putra juga menyampaikan bahwa sebagai warga harus menumbuhkan kepekaan terhadap lingkungan sekitar.
"Kejadian ini merupakan teguran bagi kita semua, untuk melihat kondisi kiri-kanan tetangganya bila mana ada yang masih membutuhkan apalagi di tengah kondisi pandemi Covid-19 yang berdampak pada penurunan tingkat pendapatan/perekonomian warga. Dengan kepedulian dan rasa empati harapan kita kedepannya tidak ada lagi kasus gizi buruk, kurang gizi, stunting ataupun lainnya terulang di Rejang Lebong," ungkap Putra.
Putra juga memberikan apresiasi kepada petugas kesehatan, Posyandu ataupun kader kesehatan yang telah membantu penanganan kesehatan balita atas nama Rahmad.
" Petugas kesehatan dari puskesmas maupun dari pihak rumahsakit kita apresiasi karena dapat memberikan bantuan kepada adinda kita ini. Kita juga mendapat informasi dalam 3 hari terakhir ini Rahmad dirawat di rumah sakit dan kondisinya semakin membaik dan hari ini sudah bisa pulang kerumah, mudah mudahan kondisi kesehatan adik kita ini semakin membaik dan berat badannya terus bertambah," pungkas Putra. [Julkifli Sembiring]