Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Wisuda Angkatan ke-2, UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu Kukuhkan 823 Mahasiswa

PedomanBengkulu.com, Bengkulu - Sebanyak 823 mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Fatmawati Sukarno Bengkulu mengikuti wisuda periode 26-27 Maret 2022. Jumlah wisudawan tersebut merupakan gabungan dari 4 fakultas dan 1 pascasarjana, magister dan doktor.

Lulusan dari fakultas tarbiyah dan tadris sebanyak 413 mahasiswa, fakultas ekonomi dan bisnis Islam 142 mahasiswa, fakultas ushuluddin adab dan dakwah sebanyak 93 mahasiswa, fakultas syariah sebanyak 132 mahasiswa serta program pascasarjana, magister dan doktor sebanyak 42 orang.

Dari jumlah di atas, Agung Adi Nugroho dari program studi Hukum Ekonomi Syariah menjadi wisudawan terbaik tingkat Universitas dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,91.

Terbaik Tingkat Fakultas: 

Fakultas Syariah : Ajeng Ibra’alam dengan IPK 3,92.

Fakultas Tarbiyah Dan Tadris, Abdul Malik Aziz dengan IPK 3,92.

Fakultas Ushuluddin, Adab Dan Dakwah, Nurshenly Margaretha dengan IPK 3,86.

Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam, Rani Handani dengan IPK 3,84.

Pascasarjana, Asu Wulandari dengan IPK 3.90

Proses wisuda dilaksanakan dalam kegiatan Sidang Senat Terbuka UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu angkatan ke-2. Pelaksanaan wisuda dilaksanakan secara offline dan online dengan protokol kesehatan yang ketat.

Rektor UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu, Prof. Dr. KH Zulkarnain Dali M.Pd, mengucapkan selamat kepada para wisudawan. Rektor juga mengucapkan selamat kepada para orang tua wisudawan. Sebab, para orang tualah yang sesungguhnya berperan di balik layar kesuksesan seorang anak.

Dalam kesempatan ini, rektor mengingatkan akan pentingnya mempertajam kemampuan literasi. "Imbauan ini selaras dengan makna surah Al-Alaq, surah ini adalah wahyu pertama yang diterima oleh nabi Muhammad SAW. Ayat pertama dimulai dengan kata "iqra" yang berarti bacalah," ungkap Rektor.

Ayat Al-Qur'an tersebut sambungnya, dalam perspektif yang lebih luas dapat juga diartikan bahwa kegiatan membaca adalah wajib dan budaya literasi patut untuk ditumbuh kembangkan.

"Para saudara sekaalian yang saat ini disebut sebagai generasi "Z" perlu mempertajam kemampuan literasi dan literasi digital. Sekitar 85 persen sektor pekerjaan dimasa yang akan datang memerlukan skill digital dan bila saudara semua tidak mempersiapkan diri dengan baik bukan tidak mungkin pekerjaan tersebut menjadi tawaran yang menggiurkan bagi bangsa asing," tuturnya.

Di akhir sambutan, Rektor meminta agar para alumni UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu untuk menunjukan kepada masyarakat bahwa sikap dan nilai moderasi terwujud dalam kehidupan sehari-hari. "Mengingat, wajah universitas ini tercermin dari wajah saudara dan saudari sekalian sebagai alumninya. Bersikaplah moderat dalam beragama dengan menunjukkan bukti nasionalisme dan cinta tanah air Indonesia," tutupnya.

Sementara itu, Agung Adi Nugroho selaku lulusan terbaik pada wisuda kali ini mengaku bangga dapat mempersembahkan kelulusannya itu untuk kedua orang tuanya.

“Terima kasih ayah dan ibu. Mungkin kami bukan tergolong keluarga berada. Tapi perjuangan kalian bagi saya sangat luar biasa. Hingga saya wisuda, baru ini bentuk penghargaan yang bisa saya persembahkan,” tuturnya penuh haru sesaat setelah prosesi wisuda.

Agung mengaku, dirinya masih memiliki cita-cita untuk kembali berkuliah mengambil gelar S2. 

"Kalau keinginan saya lanjut S2 jurusan hukum. Mungkin nanti sambil cari kerja juga dulu," ungkapnya.[ADV]