Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Assessment Smart City 2023

PedomanBengkulu.com, Bengkulu Selatan - Kabupaten Bengkulu Selatan mengikuti kegiatan Penilaian (Assessment) program Gerakan Menuju Kota Cerdas (Smart City) yang diinisiasi oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika bekerja sama dengan Kementerian Dalam Negeri, Kementerian PUPR, Kementerian PAN RB, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, dan Kementerian PPN/Bappenas, Kementerian Keuangan, Kantor Staf Presiden, dan Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian yang dilaksanakan pada Senin-Kamis, 11-14 April 2022 yang dilaksanakan secara daring melalui aplikasi zoom. 

Kegiatan Asesment Smart City 2023 dilakukan untuk memilih lima puluh (50) kota/kabupaten yang akan mendapatkan pendampingan penyusunan masterplan kota cerdas (smart city) pada Tahun 2023.

Sebagai informasi, rangkaian kegiatan pelaksanaan penilaian dilaksanakan selama 4 hari, dan diikuti oleh 88 kabupaten/kota dari 150 kabupaten/kota yang diundang.

Dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Bpk. Ir. Susmamto, MM, Tim dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bengkulu Selatan melakukan presentasi masterplan Smart City kepada tim Assessment Smart City di ruang Aula Diskominfo Bengkulu Selatan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bengkulu Selatan Susmanto mengatakan bahwa tantangan Kabupaten Bengkulu Selatan untuk menuju Smart City sangat kompleks, mulai dari suprastruktur, struktur, infrastruktur hardware, maupun aplikasi, hingga SDM. Namun dari tahun ke tahun Pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan terus melakukan pembenahan di setiap bidang untuk menuju lompatan besar menjadi Smart City, Senin (11/04/2022). [Adv]