Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Bupati Pantau Kesiapan MT2 Desa Talang Leak II


PedomanBengkulu.com, Lebong - Bupati kopli Ansori didampingi Sekda Lebong Mustarani Abidin serta para Asisten dan Staf Ahli Bupati, Kepala OPD serta Camat Bingin Kuning, Kamis (12/05/2022), melaksanakan pertemuan dengan masyarakat dan petani di Desa Talang leak II Kecamatan Bingin Kuning. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka melihat langsung kesiapan pelaksanaan program musim tanam kedua (MT-2). Dalam pertemuan itu, Pemdes Talang Leak II menyatakan kesiapannya untuk mensukseskan program MT 2, bahkan masyarakat petani yang masuk hamparan tetapi tidak bisa mengikuti program MT2, maka lahan persawahan mereka akan digarap oleh perangkat desa. 

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyampaikan apresiasi sekaligus memberikan dukungan penuh kepada Pemdes Talang Leak II. Dimana terlihat  Bupati Lebong Kopli Ansori merasa ada kepuasan melihat antusiasme dari Pemdes serta masyarakat Desa Talang Leak II.

"Saya apresiasi kesiapan Pemdes Talang Leak II yang sudah mencapai 90 persen. Keseriusan Pemdes Talang Leak II ini saya harap dapat diikuti oleh desa-desa yang lain," ungkap Bupati Lebong Kopli Ansori Kamis (12/05/2022) siang.

Ditambahkan Bupati Kopli, dirinya ingin mempertegaskan bahwa program MT2 ini sebenarnya untuk siapa? dan hasilnya untuk siapa?. Untuk itu, perlu kesadaran masyarakat sendiri untuk serta melaksanakan program MT 2. 

"Saya harap masyarakat dapat ikut serta MT2 tanpa paksaan, harus dengan kesadaran sendiri. Apalagi hasilnya juga untuk masyarakat itu sendiri," ungkap Bupati Kopli Kamis (12/05/2022) siang.

Sementara itu, Kepala Desa Talang leak II, Afrildo menyampaikan, bahwa pihaknya sudah beberapa kali melaksanakan musyawarah desa. Dimana hasil musyawarah tersebut, diputuskan bagi siapapun warga yang tidak ikut MT2, tetapi sawahnya masuk hamparan akan digarap oleh perangkat desa.

"Sejatinya kita ingin seluruh warga dapat ikut program MT 2. Akan tetapi bagi warga yang memang tidak bisa ikut MT 2, maka sawahnya akan digarap oleh perangkat desa," sampai Afrildo.

Plt Kepala Disperkan Lebong Hedi Parindo disela mendampingi Bupati Lebong, Sekda Lebong, para Asisten dan Staf Ahli. Menyampaikan bagaimana persiapan pihaknya dalam mendampingi para petani dalam program MT2. Selain para petugas penyuluh yang siap mendampingi, pihaknya juga akan siap turun langsung bersama petani agar suksesnya program MT 2.

"Kita akan selalu siap mendampingi dan akan berusaha meluangkan waktu agar para petani dalam program MT2. Yang jelas seluruh jajaran Disperkan Lebong akan siap menyukseskan program pak Bupati Kopli Ansori, yang sebenarnya muaranya untuk kesejahteraan masyarakat," singkatnya. [spy]