"Untuk kursi DPRD Provinsi Bengkulu, kita target 7 kursi, sedang untuk kursi DPRD Kota Bengkulu, kita targetkan minimal 10 kursi," ucap Dedy.
Dalam podcast itu, Dedy juga membocorkan bahwa Ketua DPW PAN, Helmi Hasan, akan maju ke DPR RI, namun bukan dari Dapil Bengkulu.
"Ketua DPW punya strategi untuk meningkatkan suara partai. Semua sumber daya harus dikeluarkan. Mulanya, Ketua DPW akan maju DPR RI dapil Bengkulu, tapi kemudian, diputuskan beliau maju DPR RI dari Dapil Tegal Jawa Tengah," ucap Dedy. [AM]