PedomanBengkulu.com, Rejang Lebong - Ditahun 2022 ini, Progam TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0409/Rejang Lebong melakukan pembukaan jalan baru sepanjang 5.500 meter dengan lebar 8 meter yang menghubungkan Desa Air Lanang dengan perbatasan Kabupaten Bengkulu Tengah.
Dandim 0409/Rejang Lebong Letkol CZI Trisnu Novawan melalui Pasi Teritorial Kapten CBA Arif Parwoko, mengatakan program TMMD ke 115 tahun 2022 dilaksanakan di Desa Air Lanang, Kecamatan Curup Selatan yang dimulai 11 Oktober 2022 lalu selain menyasar kegiatan pembangunan fisik juga non fisik.
"Kegiatan pembukaan badan jalan, saat ini telah terealisasi sepanjang 1100 meter atau 25 persen. Kegiatan lain yang kita laksanakan yakni pembuatan plat duiker sebanyak 5 unit saat ini kemajuan fisiknya sudah 28 persen. Program bedah rumah sebanyak 1 unit sudah 82 persen dan diperkirakan beberapa hari kedepan sudah selesai. Pembuatan pos kamling 1 unit saat ini sudah 97 persen atau finishing.
Sedangkan untuk pembangunan 2 unit rumah miskin kemajuan fisiknya sudah 32 persen. Dan untuk pengerjaan rehabilitasi mushola kemajuan fisiknya sudah mencapai 80 persen,"Ungkap Kapten CBA Arif Parwoko
Ditambahkan Arif, untuk pembukaan jalan penghubung antar Air lanang dengan Batas Benteng akan menjadi jalan alternatif sehingga memudah warga dari kedua daerah baik yang akan ke Bengkulu maupun sebaliknya menuju Rejang Lebong.
"Tujuan kita pembukaan jalan ini nantinya akan memudahkan masyarakat mengeluarkan hasil bumi dari kebun baik menuju Rejang Lebong maupun Bengkulu Tengah.
Pada pelaksanaan TMMD hari ketujuh tersebut, kata dia, melibatkan personel TNI sebanyak 93 orang, kemudian dari masyarakat sebanyak 25 orang, TNI AL sebanyak 10 orang, anggota Polri 10 orang dan Pemkab Rejang Lebong 27 orang.
Dia berharap, rencana kerja pembangunan fisik dan non fisik yang akan dilaksanakan TMMD ke 115 Kodim 0409/Rejang Lebong ini bisa berjalan dengan baik dan selesai tepat waktu. (Julkifli Sembiring)