Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Danrem Tutup TMMD Di Desa Air Lanang

PedomanBengkulu.com, Rejang Lebong - Danrem 041/ Garuda Emas Brigjen Ahmad Budi Handoyo menutup pelaksanaan Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 15 tahun 2022 yang dilaksanakan didesa Air Lanang Kecamatan Curup Selatan Rejang Lebong. Upacara penutupan dilaksanakan di lapangan kantor Camat Curup Selatan, Rabu 9/11/2022.

 Kegiatan TMMD yang berlangsung selama 30 hari sejak 11/10-11/11 tahun 2022 telah menuntaskan pembangunan fisik berupa pembukaan badan jalan, drainase, plat Duiker , Sumur bor, bedah rumah, serta kegiatan non fisik lainnya

"Kita patut  berbangga bahwa kegiatan TMMD Di wilayah rejang Lebong dari tahun ke tahun menunjukkan Hasil yang memuaskan dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Berbagai pembangunan fisik dan non fisik telah mendorong perkembangan yang signifikan Didesa sehingga mewujudkan kemandirian dan ketahanan wilayah yang tangguh,"ujar Danrem 

Danrem berharap model kegiatan TMMD dapat dijadikan salah satu model dasar masyarakat dalam melaksanakan pembangunan di wilayah pedesaan.

"Dengan telah berakhirnya TMMD saya berpesan kepada kita semua untuk mempertahankan Semangat kebersamaan dan kemanunggalan antara TNI- Rakyat dengan selalu hadir ditengah masyarakat Untuk membantu mengatasi permasalahan. Tingkatkan Semangat gotong royon sebagai salah satu nilai luhur. Kepada masyarakat Yang menjadi sasaran TMMD Agar dapat menjaga dan dimanfaatkan sebaik baiknya dan membangun secara berkelanjutan,"ujar Danrem 

Selama berlangsung kegiatan TMMD ke 115, melibatkan personil  TNI AD 93 orang, TNI AL 10 orang, Polri 10 orang dan Masyarakat 25 orang dengan menggunakan peralatan  Excavator 1 Unit, Dozer 1 Unit, Vibro 1 Unit, Jonder 1 Unit dan Motor 10 Unit. Kegiatan fisik yang dilaksanakan Pembukaan Badan Jalan panjang 5.500 M x lebar  8 m di desa Air Lanang, pembuatan Drainase 10 m 1 unit kanan-kiri ,Pembuatan Plat Duiker dan sasaran tambahan  Bedah Rumah 1 unit, Pembuatan Sumur Bor 1 unit. Pembuatan pos kamling 1 unit, Pembangunan rumah miskin 2 unit,  Rehab mushola 1 unit, Oprasi bibir sumbing 3 orng. Kegiatan non fisik 

Penyuluhan Wasbang dan bela negara, Penyuluhan pertanian, Penyuluhan kamtibmas, Penyuluhan bahaya narkoba,  Penyuluhan karhutlah,  Penyuluhan CTRS,. Penyuluhan stunting, Pelayanan kb kes dan posyandu, Pelayanan donor darah, Pemutaran film perjuangan, Penyuluhan antar umat beragama. (Julkifli Sembiring)