Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

BPJS Kesehatan Curup Ramaikan MPP Kabupaten Lebong

 

PedomanBengkulu.com, Lebong – BPJS Kesehatan Curup membuka pelayanan administrasi kepesertaan bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di Mal Pelayanan Publik (MPP) Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Lebong. 

"Kehadiran BPJS Kesehatan di MPP Kabupaten Lebong ini merupakan bentuk sinergi antar Instansi serta pemangku kepentingan setempat untuk memberikan kemudahan bagi peserta maupun masyarakat luas dalam mengakses layanan JKN," ungkap Kepala BPJS Kesehatan Kabupaten Lebong, Diky Ardi Yudha.

Atas nama BPJS Kesehatan, dirinya menyampaikan ungkapan terima kasih trlah dilibatkan dalam penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik Kabupaten Lebong ini. 

"Dengan hadirnya BPJS Kesehatan di MPP Lebong berarti akan semakin banyak masyarakat setempat yang bisa menikmati layanan administrasi secara langsung dengan tatap muka. Baik untuk peserta JKN maupun calon peserta JKN,” jelas Diky.

Dijelaskannya, ada beberapa layanan yang akan diberikan diantaranya informasi seputar program JKN, pendaftaran peserta baru JKN, mutasi data kepesertaan peserta, penanganan keluhan dan pengaduan serta registrasi aplikasi Mobile JKN.

Selain pelayanan administrasi di MPP Kabupaten Lebong ini, Diky juga menghimbau kepada masyarakat untuk dapat memanfaatkan layanan tanpa tatap muka yang telah disediakan oleh BPJS Kesehatan. Pelayanan administrasi ini dapat diakses melalui Whatsapp (PANDAWA) di nomor 0811 8165 165, aplikasi Mobile JKN dan BPJS Kesehatan Care Center 165.

Kehadiran BPJS Kesehatan di MPP Kabupaten Lebong ini juga disambut positif oleh masyarakat. 

Salah satu masyarakat yang merasakan hal tersebut yaitu Levi. Peserta Perima Upah (PPU) dari segmen Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kabupaten Lebong mengaku sangat terbantu akan tersedianya informasi kepesertaan dan informasi pelayanan kesehatan Program JKN di MPP Kabupaten Lebong.

“Lebih praktis ya di MPP ini, tidak harus ke kantor BPJS Kesehatan. Saya apresiasi petugasnya sangat ramah dan memberikan informasi yang sangat membantu saya. Pelayanannya juga cepat dan praktis. Terima kasih ya," kata Levi.[Rls]