Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Raih UHC, BPJS Kesehatan Apresiasi Pemerintah Provinsi Bengkulu

Kepala Kantor BPJS Kesehatan Cabang Bengkulu, Mahyuddin SE, AAAK.

PedomanBengkulu.com, Bengkulu - Sebanyak 1.973.706 jiwa dari total jumlah penduduk 2.047.110 atau sebesar 96, 41% penduduk Provinsi Bengkulu telah terdaftar sebagai peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).

"Saat ini terdapat delapan Kabupaten/Kota dan satu Provinsi yang ada di dalam wilayah kerja BPJS Kesehatan Cabang Bengkulu yang Cabang Curup sudah mencapai predikat Universal Health Coverage (UHC) . Yaitu, Provinsi Bengkulu, Kota Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Tengah, Kabupaten Seluma, Kabupaten Bengkulu Selatan, Kabupaten Kaur, Kabupaten Mukomuko, Kabupaten Lebong dan Kabupaten Kepahiang," ungkap Kepala Kantor BPJS Kesehatan Cabang Bengkulu, Mahyuddin SE, AAAK.

Menurutnya, kondisi ini akan memberikan kemudahan bagi masyarakat Kabupaten/Kota tersebut untuk mendapatkan layanan kesehatan jika sewaktu-waktu ingin mengakses fasilitas kesehatan yang telah bekerjasama dengan BPJS Kesehatan, dengan sudah mencapai predikat UHC maka setiap warga yang didaftarkan oleh pemerintah daerah kepesertaannya bisa langsung aktif tanpa harus ada waktu tunggu, peserta yang sudah terdaftar pemerintah daerah juga ketika berobat cukup menunjukkan KTP atau kartu BPJS online saja.

"Mari kita manfaatkan kemudahan ini dengan meningkatkan derajat kesehatan. Karena, sehat menjadi kebutuhan kita bersama sehingga dapat membangun daerah yang kita cintai," ajaknya. 

Dirinya juga mengungkapkan, Program Jaminan Kesehatan Nasional bertujuan untuk memberikan Perlindungan Kesehatan dalam rangka memenuhi kebutuhan dasar kesehatan yang diberikan kepada setiap orang yang telah membayar iuran atau iurannya dibayarkan pemerintah. 

Pentingnya perlindungan kesehatan ini harus diikuti dengan percepatan Universal Health Coverge atau UHC yang merupakan upaya untuk memastikan minimal 95% dari total penduduk telah mendapatkan akses finansial tehadap pelayanan kesehatan dengan mendaftarkan dirinya atau didaftarkan menjadi peserta JKN.

Sementara, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah turut mengungkapkan bahwa Universal Health Coverge merupakan program yang sangat penting dan dirasakan betul kemanfaatannya oleh masyarakat. 

"Provinsi Bengkulu menempatkan program ini sebagai program prioritas. Maka, alhamdulillah ditahun 2022 Provinsi Bengkulu berhasil mewujudkan sebagai Provinsi dengan Universal Health Coverge," ujar Gubernur Bengkulu.

Oleh sebab itu, Rohidin mengingat masyarakat Bengkulu untuk tidak ragu lagi dalam mengakses layanan kesehatan secara gratis menggunakan jaminan kesehatan nasional.

"Kepada Bupati saya minta, mari kita berkolaborasi, bersinergi karena saya yakin betul dengan kolaborasi dan sinergi program ini akan bisa kita wujudkan dengan baik. Sebagai wujud cinta dan sayang kita kepada masyarakat," tutup Rohidin Mersyah.[KC06]