Dikatakan Pj Kades Semelako III Selfi Saputra, untuk jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) tahun anggaran 2023 berjumlah 39 KPM. Dari penyaluran tersebut, dirinya berharap dapat dimanfaatkan oleh warga yang masuk KPM. Selain itu, dirinya juga menegaskan bahwa warga yang masuk daftar KPM BLT DD, memang mengalami pengurangan jika berkaca dengan jumlah KPM tahun lalu. Hal tersebut disebabkan juknis penyaluran dan persentase anggaran, yang menyebabkan harus ada pengurangan jumlah penerimanya.
"Penerima BLT DD ada 39 KPM. Semoga bantuan melalui program BLT DD ini, bermanfaat dan harapan saya uang Rp.900 ribu untuk tiga bulan ini, dapat digunakan tepat sasaran," ungkap Kades Selfi Jum'at (28/4/2023) siang.
Senada dengan Kades, Camat Lebong Tengah Indra Istiawan menjelaskan, penerima BLT ini memang ada pengurangan, tentunya mereka yang terpilih merupakan orang-orang sudah terverifikasi dan benar-benar layak sebagai penerima BLT DD tahun 2023. Camat juga berpesan, agar penggunaan uang BLT yang diterima masyarakat tersebut, untuk keperluan yang lebih bermanfaat, bisa digunakan untuk berobat maupun untuk kepentingan prioritas lainnya.
"Manfaatkan uang BLT ini sebaik-baiknya, prioritaskan untuk keperluan yang mendesak dan yang lebih bermanfaat," sampai Camat.
Sementara salah satu KPM BLT DD, Sahri, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Penjabat Kades Semelako III beserta jajaran, dimana dirinya yang sudah berusia sepuh tersebut, masuk dalam daftar penerima BLT DD yang sangat membantu dalam membantu ekonomi keluarganya.
"Terima kasih kepada Penjabat Kades, Perangkat Desa dan BPD. Karena nama saya masuk daftar penerima BLT DD, dan uang ini sangat membantu bagi saya dan keluarga," pungkasnya.[spy]