PedomanBengkulu.com, Mukomuko - Tim Pemerintah Kecamatan Kota Mukomuko melaksanakan monitoring dan evaluasi (monev) pembangunan fisik Dana Desa (DD) tahap 1, tahun anggaran 2023 di Desa Pondok batu Kecamatan Kota Mukomuko Kabupaten Mukomuko, Rabu (23/05/2023)
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Kota Mukomuko Babinkamtibmas, Pendamping Desa,Kades dan Perangkat Desa , Ketua dan Anggota BPD Desa Pondok batu.
Adapun hasil pekerjaan fisik yang di monev tersebut adalah Pek rabat beton 2 titik 120 m dan 80 M dengan buka badan jalan 850 M.
Camat Kota Mukomuko Menyampaikan, Monev pembangunan fisik DD di Pondok batu dilakukan untuk memastikan agar pembangunan dilaksanakan sesuai perencanaan dan prosedur.
“Kita melakukan Monev ini bukan mencari kesalahan, meskipun ada catatan tetapi nanti itu sifatnya pembenahan dengan harapan hal-hal yang kita catat itu agar segera di perbaiki sebelum pekerjaan tersebut diserahterimakan,” kata Camat.
Kapala Desa Pondok Batu Joni candra mengatakan semoga pembangunan fisik dana desa tahap 1 ini bisa bermanfaat untuk semua masyarakat Di desa Pondok batu ini serta kami juga memintak kepada seluruh masyarakat pondok batu untuk bersama sama menjadi apa yang dibangun untuk kemajuan desa tercinta kita.tutupny Candra. (Angga)