PedomanBengkulu.com, Bengkulu – Kepolisian Resor Kota Bengkulu menggelar syukuran peringatan HUT Bhayangkara Ke-77 Tahun 2023 di Aula Endra Dharma Laksana Polresta Bengkulu, Sabtu (01/07) siang. Sebelumnya, seluruh jajaran Polresta Bengkulu telah mengikuti Upacara Peringatan Hari Bhayangkara di Balai Raya Semarak Bengkulu.
Acara ini dihadiri oleh Walikota Bengkulu Helmi Hasan, Wakil Walikota Bengkulu Dedy Wahyudi, Kapolresta Bengkulu Kombespol Aris Sulistyono, Ketua Bhayangkari Cabang Kota Bengkulu beserta pengurus, Forkopimda Kota Bengkulu, Sekretaris Daerah Kota Bengkulu Arif Gunadi, Jajaran pejabat Polresta Bengkulu, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama serta Warakauri Kota Bengkulu.
“Alhamdulillah, hari ini Polri sudah berusia 77 tahun. Bukan usia yang muda lagi, namun kami masih terus membenahi diri dan terus mencoba memberikan yang terbaik untuk masyarakat,” ujar Kombespol Aris Sulistyono, Kapolresta Bengkulu.
Ia berharap bertambahnya usia Polri, khususnya Polresta Bengkulu bisa menjadi lebih baik dengan adanya jalinan komunikasi dan kerjasama serta memberikan pelayanan yang optimal.
“Saya ucapkan terimakasih atas soliditas dan sinergitas yang sudah terjalin antara Polri dengan Forkopimda, termasuk seluruh kesatuan, baik kesatuan TNI maupun Polri yang ada di Kota Bengkulu, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda bisa terus berjalan dengan komunikasi dan kolaborasi yang baik hingga Polri semakin dekat dengan masyarakat sebagai pelindung, pengayom terbaik kebanggaan masyarakat Kota Bengkulu,” ujarnya.
Selanjutnya Walikota Bengkulu Helmi Hasan berkesempatan menyampaikan rasa bangga terhadap kinerja dan kerjasama antara Pemerintah Kota Bengkulu dan Polresta Bengkulu.
“Saya sangat bangga dengan Polresta Bengkulu, karena sudah sangat maksimal menjadi sahabat masyarakat Kota Bengkulu, kinerja jajarannya sangat luar biasa, saya juga sangat berterimakasih karena Polresta telah memberikan perlindungan serta pengayoman terhadap masyarakat Kota Bengkulu,” tuturnya.
Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng yang menjadi simbol dan tradisi pada syukuran peringatan HUT Bhayangkara Ke-77 ini, sekaligus penyerahan hadiah lomba-lomba yang diadakan dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke- 77 Tahun 2023.
Selain itu, Kapolresta Bengkulu beserta Ketua Bhayangkari Cabang Kota Bengkulu menyerahkan cinderamata kepada purnawirawan dan warakauri sebagai wujud penghormatan dan penghargaan atas dedikasi serta pengabdian mereka selama bertugas di institusi Polri. (rls)