Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Persoalan Dugaan Pungutan Iuran Pembangunan Pagar KUA Air Dikit, Tuai Kontraversi Di Masyarakat

PedomanBengkulu.com, Mukomuko - Dugaan terkait pungutan iuran atau partisipasi sumbangan, ke calon pengantin (catin) di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Air Dikit, Kabupaten Mukomuko, Dari tahun 2021 sampai tahun 2023,  tembus di angka 20 juta.  Akan tetapi pagar  KUA selesai dibangun di tahun 2022 lalu, namun Iuran tetap berjalan dan berhenti  sampai isu berkembang dan mencuat di tengah masyarakat kecamatan air dikit pada tahun 2023, dan yang lebih menarik nya, Iuran atau sumbangan tersebut tetap terus berjalan lantaran KA. KUA ingin mengembalikan uang pribadinya yang sudah terpakai pada saat pembangunan pagar tersebut.

Disampaikan kepala KUA Kecamatan Air Dikit Abdul Kadir, saat dikonfirmasi (31/7) 2023 lalu, memang pagar selesai di tahun 2022, dan program sumbangan partisipasi untuk pagar tetap berjalan, dirinya menjelaskan ingin mengembalikan uang pribadinya yang terpakai, saat pembangunan pagar tengah berlangsung pada saat itu.

"Selesai pagar di tahun 2022 akhir, program memang tetap berjalan dikernakan ada uang pribadi saya yang terpakai disaat pembangunan pagar, pada saat itu. Dari tahun 2021 sampai 2023, uang yang di dapat paling kencang 20 juta," sampai Abdul Kadir.

Terpisah, tanggapan dari masyarakat yang enggan di sebut namanya, sangat kecewa dikarenakan pagar KUA sudah selesai sedangkan iuran tetap berjalan.

"Saat pagar sudah selesai para catin pun tetap dimintai iuran untuk pembangunan pagar, dan kami pun merasa bingung iuran pembangunan pagar yang mana lagi" sesalnya.

Masih dilanjutkannya, kalau iuran atau sumbangan yang diminta pada saat pagar sudah selesai dibangun, untuk mengembalikan uang pribadinya, tak sepantasnya meminta sumbangan ke Catin.

"Kami sangat menyayangkan sikap dari kepala KUA, untuk mengembalikan uang pribadinya yang terpakai pembangunan pagar di pungut sumbangan ke para Catin" sampainya.

Terkait Pemberitaan yang lalu, KA. KUA sebut sudah menyampaikan program partisipasi berupa sumbangan ke Kades - Kades, Di tepis oleh beberapa kades dari Kecamatan Air Dikit. 

Dikonfirmasi via handphone (2/8)  2023 Kades Desa Dusun Baru, Kecamatan Air dikit, Sarifudin, menyampaikan, terkait isu yang berkembang di masyarakat, penyampaian secara resmi dari pihak KUA ke dirinya sebagai Kades, sampai sekarang belum ada, baik secara lisan mau pun secara tertulis. Dirinya pernah mendengar sekilas hal tersebut, di saat acara pernikahan warga, dan di umumkan oleh pihak KUA.

"Kalau penyampaian secara resmi dari pihak KUA ke saya sebagai Kades belum pernah ada, baik secara lisan maupun tulisan, mendengar sekilas di acara pernikahan warga pernah, di umum kan oleh pihak KUA," beber Sarifudin.

Senada dengan Kades Desa Sumber Sari, kecamatan Air dikit, Sabaruddin Hasibuan, seingat dirinya belum pernah ada pemberitahuan mengenai sumbangan pagar dari pihak KUA.

"Seingat saya belum ada penyampaian dari pihak KUA terkait partisipasi sumbangan untuk pembangunan pagar," tutup Sabaruddin.  (crew)