Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Hajah Leni Tekankan Anjuran dan Keutamaan Menjenguk Orang Sakit

PedomanBengkulu.com, Bengkulu - Agama sangat menekankan anjuran untuk menjenguk teman, kerabat atau tetangga yang sedang sakit. Bilamana seseorang mampu menghibur dan memberikan motivasi orang sakit untuk bersabar, maka Allah subhanahu wa ta'ala akan memberikan ganjaran pahala yang begitu besar.

Ketua Badan Koordinasi Majelis Taklim Masjid Dewan Masjid Indonesia (BKMM-DMI) Provinsi Bengkulu Hj Leni Haryati John Latief merupakan salah satu tokoh masyarakat yang senantiasa meluangkan waktunya untuk menjenguk teman, kerabat atau tetangganya yang sedang sakit.

"Semua hamba Allah adalah bersaudara. Sudah menjadi kewajiban setiap orang yang bersaudara saling menjenguk ketika salah satunya ditimpa sakit atau musibah," kata Hj Leni Haryati John Latief usai menjenguk temannya yang sakit, baru-baru ini.

Alumni Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Mubai Taba Anyar ini menjelaskan, keharusan untuk menjenguk teman, kerabat atau tetangganya yang sedang sakit itu lebih ditekankan lagi bilamana sang teman, kerabat atau tetangga itu sampai harus dirawat di rumah sakit.

"Jangan sampai saudara kita merasa kesepian, merasa ditinggal sendiri, lantas berputus asa dari rahmat Allah. Bawakan buah-buahan, beri motivasi, beritahu bahwa Allah sedang menghapus dosa-dosanya, mengangkat derajatnya, mengabulkan doa-doanya," ujar Hj Leni Haryati John Latief.

Ketua Majelis Taklim Al-Mabrurah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Provinsi Bengkulu periode jabatan 2017-2022 ini menekankan, sesuai sabda Rasulullah shalallahu 'alaihi wa sallam, orang yang menjenguk orang sakit mendapatkan doa dari para Malaikat.

"Kalau menjenguk di pagi hari, 70 ribu Malaikat mendoakannya sampai sore. Kalau di waktu sore, didoakan 70 ribu Malaikat sampai pagi. Dapat rahmat Allah, dapat rumah, dapat kebun dan dapat buah-buahan di dalam surga yang kekal abadi. Masya Allah," tandas Hj Leni Haryati John Latief.

Pembina Bundo Kanduang Provinsi Bengkulu ini menambahkan, Rasulullah shalallahu 'alaihi wa sallam juga menekankan pentingnya menjenguk orang sakit ini untuk mengingatkan para penjenguknya akan pentingnya negeri akhirat.

"Jadi begitu banyak keutamaannya. Sebenarnya satu saja dari keutamaan-keutamaan itu tadi seharusnya sudah cukup bagi seseorang untuk tidak mengabaikan hal ini," demikian Hj Leni Haryati John Latief. [**]