Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Billy Dwitrata Berharap Kades Terpilih Jalankan Tugas dengan Amanah

PedomanBengkulu.com - Bertempat di Balai Desa Lubuk Gilang telah dilaksanakan acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Desa Lubuk Gilang. Acara yang meriah ini dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat dan pihak terkait, termasuk Camat Air Periukan, Hajar Asmara, SE. Dalam kesempatan ini, Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Billy Dwitrata Sunardi menyampaikan harapannya agar Kepala Desa yang baru dapat menjalankan amanah yang diberikan dengan baik, serta mampu memajukan Desa Lubuk Gilang. “Semoga Kades yang baru amanah dan memajukan desa Lubuk Gilang,” ucap Siswanto.

Hajar Asmara, SE, selaku Camat Air Periukan juga turut menyampaikan pesan dan harapannya terhadap Kepala Desa yang baru. “Kepala Desa yang baru diharapkan dapat meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi dalam memajukan desanya, sehingga desa Lubuk Gilang bisa berperan serta dalam mewujudkan visi Seluma ALAP. Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Kepala Desa yang lama atas pengabdiannya selama ini,” ungkap Hajar Asmara.

Kehadiran Ketua Badan Perwakilan Desa (BPD), anggota-anggotanya, tokoh masyarakat setempat, Babinkamtibmas, serta Ibu-Ibu PKK Desa Lubuk Gilang menambah semarak acara Sertijab ini.

Seluruh hadirin menyampaikan dukungan dan ucapan selamat kepada Kepala Desa yang baru, serta mengapresiasi kontribusi Kepala Desa yang lama dalam memajukan desa Lubuk Gilang.

Acara sertijab ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan pemerintahan desa, yang diharapkan akan membawa perubahan positif dan kemajuan bagi masyarakat Desa Lubuk Gilang.

Semoga Kepala Desa yang baru dapat segera melaksanakan program-program pembangunan desa dan menjaga koordinasi yang baik dengan kecamatan dan OPD terkait. (Rls)