PedomanBengkulu.com - H. Suharto, Wakil Ketua 2 DPRD Provinsi Bengkulu, mengapresiasi langkah-langkah konkret yang telah dilakukan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Bengkulu, Isnan Fajri, dalam reformasi birokrasi dan pembinaan pejabat serta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu.
Sejak dilantik sebagai Sekda Provinsi Bengkulu sebulan lalu, Isnan Fajri terus menunjukkan dedikasinya untuk meningkatkan kualitas birokrasi di daerah. Salah satu upayanya adalah melalui pembinaan pejabat dan ASN, yang diwujudkan melalui Apel Pagi bersama seluruh Pejabat Struktural, ASN, dan Tenaga Harian Lepas (THL) di Lingkungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bengkulu. Acara ini berlangsung di Lapangan Kantor BPBD Provinsi Bengkulu.
Setelah memimpin Apel Pagi, Sekda Isnan Fajri tak hanya berhenti di situ. Beliau melanjutkan dengan melakukan peninjauan terhadap kesiapsiagaan BPBD Provinsi Bengkulu, meliputi pengecekan armada siaga bencana, stok logistik, hingga memberikan pengarahan terkait penguatan kinerja pegawai di lingkungan instansi tersebut.
H. Suharto, Wakil Ketua 2 DPRD Provinsi Bengkulu, menyampaikan apresiasi atas kesungguhan dan langkah-langkah nyata yang telah diambil oleh Sekda Isnan Fajri. “Pembinaan kepegawaian dan reformasi birokrasi adalah langkah penting dalam menciptakan pemerintahan yang efisien dan responsif. Saya mendukung penuh upaya ini untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik di Provinsi Bengkulu,” ujarnya.
Isnan Fajri sendiri menjelaskan bahwa pembinaan kepegawaian merupakan salah satu janji yang diusungnya sejak seleksi sebagai Sekda Provinsi Bengkulu. “Saya berkomitmen untuk mempercepat reformasi birokrasi, termasuk pembinaan kepegawaian. Safari Apel Pagi di seluruh OPD (Organisasi Perangkat Daerah) di lingkungan Pemprov Bengkulu adalah bentuk konkret dari komitmen tersebut,” ungkap Isnan Fajri.
Dengan langkah-langkah ini, diharapkan birokrasi di Provinsi Bengkulu dapat semakin efisien, profesional, dan mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. [Rls]