PedomanBengkulu.com - Pada Masa Sidang Ke-III Tahun Sidang 2023, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu, Sefty Yuslinah, S.Sos., M.AP., menggelar reses terakhirnya di Jalan Merawan RT 22 Kelurahan Sawah Lebar Baru, Kota Bengkulu pada Sabtu (25/11/2023).
Dalam pertemuan tersebut, Sefty Yuslinah mendengarkan dengan seksama berbagai keluhan dan aspirasi warga. Meskipun beberapa persoalan termasuk dalam kewenangan Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu, seperti permasalahan jalan lingkungan, Sefty tetap berkomitmen untuk menyampaikan keluhan tersebut kepada rekan-rekan sejawat di DPRD Kota Bengkulu agar dapat ditindaklanjuti.
“Keluhan warga ini akan kita sampaikan kepada teman-teman DPRD Kota Bengkulu untuk ditindaklanjuti,” ujar Sefty Yuslinah.
Warga juga mengungkapkan keinginan terkait pelebaran jalan Merawan yang menghubungkan menuju Kebun Tebeng. Meski menjadi kewenangan dan Pekerjaan Rumah (PR) bagi Pemkot, Sefty Yuslinah menekankan pentingnya kolaborasi untuk memberikan manfaat bagi warga Kota Bengkulu.
Dalam rangka memberikan dukungan terhadap kebutuhan masyarakat, Sefty Yuslinah menyampaikan bahwa bantuan pembangunan masjid sudah termasuk dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD-P). Sefty mengungkapkan bahwa beberapa masjid di Kota Bengkulu, Kabupaten Kaur, dan Kabupaten Mukomuko akan menerima bantuan tersebut.
“Alhamdulillah untuk bantuan masjid di APBD-P ini tinggal menunggu pencairan dan itu sudah positif ada beberapa masjid diantaranya di Kota Bengkulu, Kabupaten Kaur dan Kabupaten Mukomuko. Selagi itu, untuk kebaikan kita tidak hanya memilih di dapil kita saja,” ungkap Sefty Yuslinah.
Sefty Yuslinah juga memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan pengumuman penting. Beliau mengungkapkan bahwa dalam Pemilu tahun 2024 mendatang, ia tidak akan mencalonkan diri dari dapil Bengkulu 1, Kota Bengkulu. Sebagai gantinya, ia berencana maju dari dapil Bengkulu 6 yang meliputi Kabupaten Manna dan Kabupaten Kaur, dan berharap doa restu dari warga masyarakat.[AM]