Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Sidak, Pemprov Ingatkan Harga Bahan Pokok Harus Sesuai HET

PedomanBengkulu.com - Pasca Inpeksi Mendadak (Sidak) Senin (18/12) lalu di sejumlah gudang distributor bahan pokok (Bapok) dan pasar di beberapa titik di Kota Bengkulu, Kepala Biro Administrasi Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Provinsi Bengkulu Zahirman Aidi meminta pedagang jangan menjual bahan pokok di atas (HET).

“Kita mendapat informasi, pertama terkait stok gula pasir, sebagaimana yang disampaikan yang punya gudang, informasinya cukup. Kemudian terkait minyak sama, statusnya masih stabil, dan di pasar panorama melihat stok beras alhamdulilah dari para pelaku usaha menyebut masih aman dan belum ada kenaikan permintaan, dan kami harap jangan menjual di atas Harga Eceran Tertinggi” tutur Zahirman. 
Selain itu, para pengusaha/distributor maupun penjual kebutuhan pokok yang berpengaruh pada momen Nataru juga diharapkan tidak menahan dan meningkatkan harga jual kebutuhan pokok

“Kita harapkan jangan menahan barang yang ada dan jangan pernah menaikkan harga lewat dari batas yang sudah ditentukan oleh pemerintah. Nah, kalau ini kita jalankan insyaallah kegiatan di tahun baru dan Natal nanti berjalan dengan bagus sebagaimana yang diharapkan masyarakat,” ujar Zahirman. (Rls)