Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Mencari Pendamping Incumbent, PAN Lebong Survey 7 Kandidat Cawabup

PedomanBengkulu.com, Lebong -
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Lebong, melanjutkan tahapan penjaringan kandidat yang akan diusung dalam Pilkada Lebong 2024. Namun bedanya, DPD PAN Lebong hanya melaksanakan survey kandidat untuk bakal calon Wakil Bupati Lebong, untuk mendampingi Incumbent dari Partai berlogo matahari, yang juga Bendahara DPW PAN Provinsi Bengkulu Kopli Ansori. 

Sebanyak 7 nama kandidat yang sudah mendaftar ke tim 5 DPD PAN kabupaten Lebong, meliputi Yesmenti, Darmadi, Roiyana, Fahrurrozi, Mohd Gustiadi, Dedi Hariyanto dan Lovi Irawan. 
Selanjutnya siapapun yang masuk dalam 4 besar hasil survey, namanya akan dikirim ke DPW untuk dilanjutkan ke DPP PAN. 

Ketua DPD PAN Lebong Carles Ronsen didampingi Sekretaris DPD PAN Lebong Pip Haryono menyebutkan, dengan perolehan 8 kursi Pemilu 2024 kemarin, DPD PAN Lebong diberikan keleluasaan dalam menetapkan Cabup dan Cawabup Lebong. Kendati demikian, pihaknya tetap akan  melakukan survey dengan harapan dapat mengetahui nama kandidat Cawabup yang diinginkan masyarakat mendampingi Cabup Lebong dari kader PAN.

Berdasarkan hasil rapat tim 5 DPD PAN Lebong dengan 7 kandidat yang mendaftar sebagai Balon Cawabup Lebong, memang ada disepakati bersama dan dituangkan berita acara. Pada intinya semua kandidat menyetujui bahwa penetapan 4 besar ditetapkan melalui mekanisme survey. 

"Secepatnya kami akan menghubungi lembaga survey untuk melaksanakan survey kandidat Balon Cawabup Lebong. Harapan kami dalam waktu 14 hari kedepan sudah ada hasilnya," ungkapnya.

Dilanjutkannya, ketujuh kandidat calon wakil Bupati tersebut diundang dalam rapat bersama tim 5 DPD PAN Lebong, menghasilkan 4 poin keputusan yang dituangkan dalam berita acara. Pertama, semua Bakal Calon yang sudah mendaftarkan diri di Partai PAN Sebagai Wakil Bupati Kabupaten Lebong bersedia mengikuti Survei. Kedua, Lembaga Survei di tetapkan oleh DPD PAN Kabupaten Lebong. Ketiga, Responden diambil paling minimal. Kemudian poin yang keempat, semua biaya survei ditanggung peserta bakal calon wakil bupati Lebong.

"Memang penetapan lembaga survey diserahkan ke DPD PAN Lebong, dari 10 lembaga survey yang kita ajukan, akan segera kita tetapkan sesuai dengan proposal mereka, dengan melihat harga dan sistem kerja mereka," tutupnya.[spy]