PedomanBengkulu.com, Bengkulu - Pada gelaran Regional Public Launching All New Honda BeAT Series yang di laksanakan oleh Astra Motor Bengkulu di Sport Center Pantai Panjang Kota Bengkulu, Minggu (30/6) pengunjung terlihat antusias mengikuti Test Ride di lintasan yang disediakan oleh panitia dilokasi yang sama.
Salah satu peserta test ride warga Kebun Tebeng Kota Bengkulu, Johnny Siagian, yang ditemui usai melakukan test ride mengaku tertarik dengan semua tipe Honda BeAT.
Menurutnya, secara garis besar, posisi berkendara dengan All New Honda BeAT bisa dibilang tidak ada perubahan dibanding versi lama.
"Jujur saja, pertama duduk di atasnya seperti tidak ada beda dengan model sebelumnya. Namun, posisi duduk terasa lebih santai karena ruang untuk lutut lebih luas sehingga kaki tak mudah kepentok. Tetap cocok untuk yang posturnya jangkung kayak saya," kata Johnny.
Yang juga beda dari sisi handling. Memasuki trek, melibas sangat lincah dan manuver bisa maksimal.
"Tarikan awal mesin terasa cukup responsif," imbuhnya.
Menggunakan roda 12 inci berbalut ban lebar, menurut Johnny efeknya bukan hanya membuat tampilan jadi lebih semok, tapi ketika dipakai menaklukkan tikungan jadi lebih mantap.
Berikutnya, secara tampilan BeAT Street terlihat lebih gagah. Bukan hanya efek penggunaan ban lebih lebar dan setang model pipa berikut spidometer digital, tapi juga karena didukung warna dan striping yang pastinya sangat disukai kaum millenial.
"Secara keseluruhan, All New Beat Series tidak hanya sekadar menjual tampilan. Beragam komponen penunjang kenyamanan dan keamanan juga telah ditingkatkan. Skutik entry level ini telah telah berevolusi menjadi yang paling canggih. Tidak salah jika menjadi skutik terfavorit," pungkasnya.
Untuk diketahui, All New Honda BeAT Street 2024 dipasarkan dalam 2 pilihan warna, diantaranya warna Street Brown dan juga Street Black.
All New Honda BeAT Street Street Brown hadir dengan nuansa warna matte brown yang unik sehingga menambah kesan ala sepeda motor petualang.
Tak hanya itu, tampilan warna yang sporti juga disematkan pada All New Honda BeAT Street warna Street Brown yang dipadukan dengan striping grafis dengan motif Gravity yang disukai generasi muda masa kini.
All New Honda BeAT Street dipasarkan dengan harga Rp. 20.520.000 (On The Road Bengkulu).[KC06]