PedomanBengkulu.com, Bengkulu - Di pasar Indonesia, Honda Vario hadir dalam dua varian mesin, yaitu Vario 125 dan Vario 160. Keduanya memiliki kelebihan masing-masing, baik dari segi performa, fitur, maupun harga.
Dengan harga yang kompetitif di kelasnya, Vario menawarkan fitur-fitur modern seperti panel instrumen digital, lampu LED, dan bagasi yang luas. Selain itu, Vario juga memiliki performa yang responsif dan desain yang sporty.
Dirangkum dari aplikasi Motorku X katalog sepeda motor wilayah Provinsi Bengkulu, berikut daftar harga Honda Vario terbaru OTR Bengkulu per Agustus 2024.
Honda Vario 125 CBS Rp 23.450.000
Honda Vario 125 CBS-ISS Rp 25.260.000
Honda Vario 125 CBS-ISS Special Color Rp 25.060.000
Honda Vario 160 CBS Rp 27.4400.000
Honda Vario 160 CBS SP Rp 27.690.000
Honda Vario 160 ABS Rp 30.370.000
Honda Vario 125
Honda Vario 125 2024 hadir sebagai pilihan skutik populer di Indonesia dengan desain stylish, performa mumpuni, fitur melimpah, dan harga terjangkau. Motor ini cocok untuk Anda yang mencari skutik untuk mobilitas harian dan perjalanan singkat.
Mesin:
Tipe: 4-langkah, eSP, SOHC, PGM-FI, berpendingin cairan
Kapasitas Mesin: 124,8 cc
Tenaga Maksimum: 10,9 HP pada 8.500 rpm
Torsi Maksimum: 10,8 Nm pada 5.500 rpm
Transmisi: V-Matic
Konsumsi BBM: 51,7 km/liter (metode ECE R47).
Honda Vario 160
Honda Vario 160 2024 hadir sebagai pilihan skutik 160cc yang stylish dan bertenaga. Motor ini cocok untuk Anda yang mencari skutik performa tinggi untuk mobilitas harian dan perjalanan jauh.
Mesin:
Tipe: 4-langkah, eSP+, PGM-FI, berpendingin cairan
Kapasitas Mesin: 159,7 cc
Tenaga Maksimum: 15,1 HP pada 8.500 rpm
Torsi Maksimum: 13,8 Nm pada 7.000 rpm
Transmisi: V-Matic
Konsumsi BBM: 46,9 km/liter (metode WMTC).[KC06]