Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Ayo Daftarkan Tim Kesayangan Anda, di Tournament Bola Volly Seluma Alap Cup

PedomanBengkulu.com, Seluma - Open Tournament bola volly putra Seluma Alap Cup akan digelar 20 September hingga 20 Oktober mendatang. Turnamen Seluma Alap Cup ini diinisiasi oleh kelompok organisasi Pemuda Alap Berinovasi. 

Koordinator Pemuda Alap Berinovasi, Anton Suprianto S. AP mengatakan, untuk turnamen Seluma Alap Cup I ini akan diikuti oleh club voli putra. Kedepannya, turnamen Seluma Alap Cup ini akan kembali dilanjutkan dengan turnamen voli putri. 

"Ini baru turnamen Seluma Alap cup I. Kedepan akan kita lanjutkan Seluma Alap Cup II," kata Anton, Kamis 12 September 2024. 

Ia mengatakan, turnamen ini digelar dalam rangka menggali bakat atlet voli di Kabupaten Seluma. Selain itu, turnamen ini juga menjadi wadah silaturahmi para pemuda pencinta voli di Kabupaten Seluma. 

"Kita jadikan juga sebagai wadah silaturahmi. Kedepan, para pencita voli akan memiliki ruang untuk terus mengembangkan bakat atlet," jelasnya. 

Turnamen ini memperebutkan hadiah, juara I Rp5 juta+trophy, juara 2 Rp3 juta+trophy, juara 3 Rp2 juta+trophy dan juara 4 Rp1 juta+trophy. 

Batas pendaftaran tim yaitu 18 September 2024. Technical Meeting dilakanakan 18 September pukul 13.00 WIB. lokasi pendaftaran di Sekretariat Karang Taruna Kelurahan Sidomulyo Kecamatan Seluma Selatan. Atau dapat menghunungi nomor telpon Koko 082278466226, Rendi Oreo 089621114083, Riki 085269823409.

Adapun syarat Pendaftaran yaitu 

1. Biaya Pendaftaran Gratis 

2. setiap tim yang mendaftar menyerahkan uang jaminan Rp 200 Ribu. Dengan catatan akan dikembalikan jika tim yang terdaftar tidak WO saat bertanding. Diserahkan paling lambat sebelum TM. 

3. Pemain merupakan warga Seluma. ditandai dengan kepemilikan KTP aktif dan dibawa setiap bertanding. 

4. Setiap tim menyerakan album pemain selambatnya saat TM. Dengan ketentuan nama, foto, dan foto KTP asli. 

5. Masing-masing tim telah menentukan di tim mana player bermain.

6. Ketentuan lainnya dibahas saat TM.