PedomanBengkulu.com, Bengkulu - Astra Motor Bengkulu selaku Main Dealer dan Retail sepeda motor Honda di wilayah Provinsi Bengkulu kembali menggelar aktivitas edukasi Safety Riding, Sabtu (26/10). Bertemakan "Kami Bangga Menjadi Generasi #cari_aman" edukasi berlangsung di Gedung Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Himpunan Mahasiswa D3 Keperawatan bersama Komunitas Pecinta Honda Scoopy.
Dalam pemaparannya , Instruktur Safety Riding Astra Motor Bengkulu, Noval Yunaidi memberikan materi mengenai perlengkapan berkendara yang harus dikenakan saat mengendarai sepeda motor seperti sepatu, celana panjang, jaket, sarung tangan, hingga helm SNI, baik untuk perjalanan jarak dekat maupun jarak jauh.
Di kesempatan ini, Noval juga memaparkan materi terkait 5 perilaku berkendara yang menyebabkan kecelakaan antara lain ceroboh terhadap lalu lintas dari depan, gagal jaga jarak aman, ceroboh saat belok, melampaui batas kecepatan dan ceroboh saat mendahului.
Noval juga memberikan tips bagaimana memperbaiki perilaku tersebut.
Dirinya juga mengingatkan peserta edukasi agar tidak menggunakan handphone saat berkendara, selain berbahaya untuk diri sendiri dan juga orang lain serta sudah di atur dalam peraturan lalu lintas.
"Ingat tetap cari aman saat naik motor, utamakan keselamatan dari pada kecepatan, masih ada orang yang kita sayangi dirumah," tandasnya.