PedomanBengkulu.com, Bengkulu -Rosjonsyah: Semoga Semakin Memajukan Daerah
Orientasi Anggota DPRD gelombang kedua dari kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu untuk masa bakti 2024-2029 resmi ditutup oleh Plt. Gubernur Rosjonsyah di Hotel Mercure, Jumat (4/10).
Dalam sambutannya, Plt. Gubernur Rosjonsyah menjelaskan bahwa orientasi ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman anggota DPRD terkait fungsi, tugas, dan wewenang mereka sebagai bagian dari penyelenggaraan pemerintahan daerah.
"Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat wawasan kebangsaan, integritas, dan moralitas, serta menjaga citra dan kredibilitas DPRD di tingkat kabupaten/kota," ujar Plt. Gubernur Rosjonsyah.
Rosjonsyah berharap para anggota DPRD memiliki bekal yang memadai dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai wakil rakyat.
"Sebagai mitra eksekutif, para anggota legislatif diharapkan dapat memajukan daerah masing-masing, serta mampu menginisiasi peraturan daerah yang berkaitan dan berpihak pada masyarakat," kata Rosjonsyah.
Di akhir sambutannya, ia juga menekankan pentingnya dukungan antara legislatif dan eksekutif dalam proses pembangunan, agar program-program pembangunan dapat berjalan lancar tanpa hambatan dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.
"Dengan pembekalan ini, kita berharap anggota DPRD dapat memahami aturan-aturan yang ada, sehingga nantinya selaras dengan eksekutif dalam pengambilan kebijakan," tutupnya.
Sementara itu, Kepala BPSDM Soemarmo, melaporkan bahwa jumlah peserta orientasi anggota DPRD gelombang kedua yang terdaftar sebanyak 19 orang, dan seluruh peserta dinyatakan mengikuti kegiatan secara lengkap hingga penutupan.
"Seluruh rangkaian kegiatan orientasi telah dilaksanakan, terhitung dari tanggal 30 September hingga 4 Oktober 2024, sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan," ujar Soemarmo.